3 Fakta Spesial R25 by Yamaha Akai Jaya MBKW2 Yang Podium 2-3 di YSR 2022 Sentul

BeritaBalap.com-Tim Yamaha Akai Jaya MBKW2 hadir dengan kekuatan baru dan spesial dalam pentas seri ke-2 hajatan Yamaha Sunday Race 2022 Sentul, Minggu lalu (28 Agustus).

Dalam hal ini, Anggi Setiawan dan Aldi Satya Mahendra yang berhasil meraih podium 2 dan 3 dalam race Sport 250 cc (R25 Pro). Anggi Setiawan juga sukses menempatkan dirinya dalam pole position atau starting grid terdepan.

BACA (JUGA) : Rame Rey Ratukore Vs Aldi Satya Mahenda Di YSR 2022 Sentul ! Ada Apa ?

koizumi

Jadi bos tim, ialah Andi Raja Limbunan (ARL) sukses menduetkan formasi tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) dalam balap Asia (ARRC 2022), sama dengan tim miliknya.

Andi Raja Limbunan selaku pemilik tim Yamaha Akai Jaya MBKW2

Aldi Satya Mahendra yang masih berusia 16 tahun mulai bergabung di putaran ke-2 ini. Walaupun dalam kondisi jari tangan yang retak masih dibalut gips, terbukti masih dapat merebut podium runner-up atau ke-2.

BACA (JUGA) : Tim Yamaha Ziear ARL Penguasa Klasemen Sport 150 (R15 Pro) Hingga Seri 2 YSR Sentul

Itupun katanya bisa saja jawara jika tidak ada yang sengaja mengunci di tikungan S kecil. Katanya siap all out podium juara di seri ke-3 nanti ketika kondisi tangannya makin fit.

Yogi MBKW2 selaku chief mechanic

Lebih lanjut, ada 3 fakta menarik dan pastinya spesial yang menarik dicermati sehubungan perfoma pacuan R25 yang diriset dan dikembangkan anak-anak bengkel MBKW2 Jogja dengan komando Yogi MBKW2. Apa saja ya ?

  1. Bahwa  diakui motor mereka memiliki tenaga ataupun torsi yang sama. Tentu saja, mengacu pada hasil dyno pribadi bengkel MBKW2 Jogjakarta yang berada di Berbah Sleman. Saat data ditunjukkan kepada penulis, terbukti tenaganya sudah mencapai 49,5 HP (Horse Power) dengan torsi 28 nM. Namun memang ini diklaim belum spesial. Ada berbagai hal yang siap diriset lebih lanjut dan siap dikeluarkan jurusnya dalam seri ke-3 YSR 2022 Sentul dalam hitungan 3 minggu kedepan.
  2. Hal kedua, adalah kedua motor berbasic R25 tersebut memiliki suspensi yang berbeda. Untuk pacuan Anggi Setiawan dengan sokbreker by Ohlins, sedangkan milik Aldi Satya Mahendra dengan produk Kayaba. Diklaim bahwa pilihan tersebut disesuaikan dengan permintaan masing-masing pembalap setelah melakukan ujicoba.
  3. Nah yang ketiga, bahwa hitungan final gear yang dipakai keduanya di trek Sentul Besar juga sama, ialah dengan perbandingan 17-53. Itu cocok dan efektif bagi keduanya walaupun mereka memiliki berat badan yang berbeda. Aldi Satya Mahendra tampak lebih tinggi postur fisiknya. BB1

Tonton VIDEO Race Kelas R25 Pro Seri ke-2 YSR 2022 Sentul :

Facebook Comments

You May Also Like