Ibnu Sambodo Optimis AM Fadly Raih Kembali Juara Umum AP250 di Final ARRC Thailand, Ini Alasannya

BeritaBalap.com-Pemilik tim Motul Sniper Manual Tech Racing Team Ibnu Sambodo, akrab disapa Pak De mengaku lebih pede atau lebih optimis melakoni balap AP250 di Sirkuit Buriram Thailand yang akan menjadi venue pagelaran Asia Road Racing Championship 2022 (ARRC 2022), akhir pekan ini (19-20 November).

BACA (JUGA) : Info Terbaru Aldi Satya Mahendra Diperebutkan 3 Tim Papan Atas Nasional ? Siapa Saja ?

Maksudnya ketika dibandingkan putaran sebelumnya di lintasan Sepang Malaysia. Hal demikian mengacu pada handycap trek Sepang yang memang sulit bagi AM Fadly dikarenakan RPM motor Kawasaki Ninja 250nya sudah disunat 1000 RPM. Jadi tersisa RPM 13.750 saja. Beda dengan kondisi di Buriram Thailand yang banyak cornering speed.

koizumi

“Kalau di Sepang memang limiter motor kita 2 kali keluar ketika melalui 2 trek lurus Sepang. Terutama lintasan lurus utama jelang tikungan pertama. Sedangkan di Buriram, kita dibantu oleh beberapa cornering speed yang memang AM Fadly unggul disini, “terang Ibnu Sambodo yang terakhir menghantar AM Fadly juara umum AP250 dalam ARRC 2019. Ini sebelum pendemi Covid-19 yang membuat balap ARRC vakum.

BACA (JUGA) : Tim PARD Paling Serem Formasi 2023 Seeded Usia Mudanya ? Sengaja Tidak Pilih Senior !

“Juga area finish di Buriram beda dengan Sepang yang langsung menguji top speed motor. Kalau di Buriram tidak jauh dari tikungan terakhir, “tambah Ibnu Sambodo yang pastinya dikawal chief-mechanic Agus Kenthuz dan Onggo Mototech yang berhubungan dengan mapping pengapian.

Sebagai ilustrasi saja, Yamaha YZF-R25 itu masih dengan RPM 15.200. Belum ada pemotongan. Kemudian Honda CBR250RR milik Herjun AF dan M Adenanta hingga RPM 14.600, sedangkan Rheza Danica RPM maksimalnya 14.100 karena pemotongan 500 RPM (Equaliser 1). BB1

Klasemen Sementara AP250 :

Facebook Comments

You May Also Like