BeritaBalap.com-Mario Aji masuk ke kawah chandradimuka balap Moto2 musim depan (2024). Secara logika, kompetisinya memang lebih berat. Motornya juga sudah 765 cc, bukan 250 cc lagi seperti di level Moto3. Pembalap asal Magetan usia 19 tahun itu untuk pertama kalinya menunggangi pacuan Moto2 dalam rangkaian pengujian Moto2 di Valencia.
BACA (JUGA) : Marquez Tersenyum Ceria Setelah Menjajal Perdana Ducati, Lahap 49 Lap, Posisi Ke-4
Oh ya, top speed atau kecepatan puncak Moto2 itu sekira 278 Km/Jam. Itu di trek Valencia ya. Kalau Moto3 cukup 234 Km/Jam saja. Ini yang pastinya menjadi tantangan serius dalam konteks handling motor. Belum lagi skill para penghuni lawas yang sudah kenyang pengalaman.
Adapun hasil yang dicapai Mario Aji berada di posisi ke-25 untuk 3 kali sesi test Moto2. Catatan waktu terbaiknya adalah 1 menit 35,234 detik yang dicetak saat sesi kedua. Ini masih tertinggal sekira 2,1 detik dari yang terdepan (Alonso Lopez).
Tentu saja, ini baru pengujian perdana ya. Belum bisa menjadi gambaran. Proses set-up motor belum maksimal. Langkah evaluasi dan komunikasi akan berjalan intens sebelum dilakukannya seri pertama MotoGP 2024. Semoga lebih baik kedepannya.
Adapun rookie Moto2 yang terbaik dalam test Valencia adalah Jaume Masia yang mengusung tim Pertamina Mandalika SAG Team yang berada di deretan ke-12 dengan best time 1 menit 33,587 detik. Jaume Masia ini adalah juara dunia Moto3 tahun 2023 saat mengusung tim Leopard Racing dengan pacuan Honda NSF250. BB1
Hasil Test Moto2 Valencia :