Pecco Hanya ke-8 Saja di FP2 MotoGP Phillip Island, Apa Masalah Seriusnya ?

BeritaBalap.com-Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo) hanya berada di posisi ke-8 dalam sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Phillip Island Australia, Jumat (14 Oktober). Itu tertinggal 0,363 detik dari Johann Zarco (Pramac Racing) yang merebut posisi terdepan.

BACA (JUGA) : Miller Targetkan Podium Juara Didepan Penggemarnya, Tidak Peduli Strategi Ducati Buat Pecco

Apa yang terjadi dengan Pecco yang tradisinya berada di posisi depan ? Kenapa di FP2 ataupun hasil kombinasi FP1-FP2 berada di urutan ke-8 saja ? Apakah penuh tekanan dengan kondisi klasemen sementara yang hanya beda 2 poin dengan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) ? Ternyata ada masalah serius yang dihadapinya. Apa itu ?

koizumi

“Pagi ini, kami mengalami masalah dengan angin, lalu kami melakukan beberapa perubahan yang membantu kami berkembang. Di FP2 anginnya lebih kencang tapi meski begitu kami berhasil membuat kemajuan dan di putaran ke-3 saya melaju kencang dengan ban yang sudah aus ”.

“Di lap tercepat, saya tidak terlalu baik, saya kalah di tikungan 1 dan tikungan 3, sedangkan saya cepat di tikungan 2 dan tikungan 4 yang tidak normal. Pada akhirnya, kami harus puas dengan pekerjaan yang dilakukan hari ini, kami memulai 2 sesi dengan kesulitan, tetapi kemudian kami meningkat, “ucap Pecco yang dilansir dari PaddockGP.

“Akan sangat penting untuk menyelesaikan balapan di depan Fabio Quartararo. Disini dan Malaysia akan menjadi dua trek yang sulit, tetapi kami bisa bersaing dimana saja. Saya tidak terlalu memikirkan kejuaraan, kamu harus mengambil risiko dan menyerang, Fabio Quartararo juga harus melakukannya, ”tambah Pecco. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like