BeritaBalap.com-Sesi press conference untuk gelaran balap TDR Dragbike 201 M 2024 tanggal 21 April nanti dilakukan bersamaan dengan momen Buka Puasa Bersama yang identik disebut BukBer. Acara tersebut dilakukan di Bandar Jakarta, Ancol, Jakarta, Kamis (4 April).
Jadi hajatan ini dihadiri pihak TDR One Team, kemudian dari Ancol Jakarta Supersport Championship (AJSC), kemudian X-Ray selaku EO. Pastinya dihadiri pula rekan-rekan media. Mereka larut dalam kebersamaan dalam Bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah dan penuh ampunan.
Sekilas informasi saja, bahwa gelaran TDR Drag Bike 201 M 2024 siap tayang di Ancol Carnival Circuit, Pademangan Jakarta Utara tanggal 21 April mendatang. Ini hajatan balap yang merupakan kolaborasi antara Ancol Jakarta Supersport Championship (AJSC) 2024 dan TDR Racing.
Yang pasti, hadiahnua ada paket Thailand Trip + visit YSS Factory 4D3N untuk 1 pemenang (keberangkatan 2 orang). Syaratmya, diundi dari seluruh pemenang Drag Bike juara 1-5 seluruh kelas dan wajib terpasang di motor minimal 5 produk TDR-MITRA 2000 Group.
Selain itu, bakal ada hadiah tambahan berupa uang pembinaan Rp 300 ribu untuk setiap part TDR yang terpasang pada motor peserta dragbike khusus untuk pemenang juara 1 khusus Special Class TDR. Ada juga hadiah 1 unit Genset TDR TI2000 pemenang tercepat kelas EV.
Adapula free dyno test untuk para peserta khusus di hari Sabtu, 20 April. Ingat ya, hadiah-hasiah spesial tersebut tentunya memberlakukan syarat dan ketentuan yang berlaku. Sebanyak 20 kelas akan dilombakan pada gelaran balap yang terbagi menjadi Special TDR Class, Supporting Class, Bracket Poin, Open Pin dan EV Exhibition. BB1
GALERI FOTO :