Beritabalapcom – Target utama Honda di akhir musim balap Formula One (F1) tahun ini adalah mengejar dan melibas Renault. Maksudnya dalam klasemen konstruktor. Itu yang diucapkan optimis bos motorsports Honda F1, Yusuke Hasegawa. Saat ini memang tim pabrikan Jepang yang kembali ke F1 mulai 2015 ada di urutan keempat dibawah Ferrari, Mercedes dan Renault.
“Saya pikir kita dapat mempertahankan rasio kenaikan kekuatan namun memang sulit untuk mengejar Mercedes dan Ferrari. Saya benar-benar ingin maju dari Renault dalam hal perfoma mesin sebelum akhir musin, “ujar Hasegawa yang mengaku saat ini sedang berupaya menaikkan tenaga mobilnya agar dapat bersaing dengan Renault.
Sekilas informasi saja, Honda telah memperkenalkan mesin yang disebut spec 3. Saat seri Hungaria, Honda tidak mengalami masalah dan dapat membuktikan kehandalannya. Fernando Alonso finish ke-6 dan Stoffel Vandoorne ke-10. Fakta berbicara bahwa Honda yang memasok mesin tim McLaren sempat bersitegang karena perfomanya yang kurang bertaji. Sempat berada di posisi juru-kunci klasemen tim namun saat ini ada di deretan ke-10 dibawah Sauber F1.
“Dua pebalap saya sangat percaya diri dengan mobil, yang mana baik namun memang masih sulit untuk menantang tiga tim teratas, “tambah Hasegawa. Kabarnya pula, Honda akan memperkenalkan mesin terbaru lagi spec4 di markasnya Sakura dan Milton Keynes. Namun setelah ada kenaikan tenaga saat didyno. Jadi kita tunggu saja ya perkembangan lebih lanjut dan ikutin terus portal beritabalap.com dan videobalap.com yang paling lengkap bicara berita balap. BB1