Marquez Sebut Hubungannya Dengan Rossi Sudah Baik, Tetapi Tidak Akan…

BeritaBalap.com-Menarik pengakuan Marc Marquez (Repsol Honda) menyangkut hubungan dengan Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha0 saat ini. Tidak ada problem dan semuanya berjalan baik-baik saja. Anyway, ini menarik dicermati setelah konflik pasca MotoGP Sepang Malaysia (2015) dan Argentina (2018).

Hanya saja, menurut juara dunia MotoGP 2018 tersebut, bahwa Valentino Rossi tidak akan menjadi teman baiknya selama ia menjadi rival langsungnya dalam balap MotoGP. Paham kan maksudnya. Itu pendapat Marquez yang saat ini memimpin klasemen sementara MotoGP 2019.

“Hubungan saya dengan Valentino adalah baik. Tetapi pada akhirnya dia adalah lawan lain di lapangan. Ini normal. Ini sama dengan semua pembalap. Jika seseorang adalah lawan langsungmu di balapan, maka dia tidak akan menjadi teman baikmu, “ujar Marquez yang dilansir media asal Jerman, SpeedWeek.com.

koizumi

BACA (JUGA) : Dijemput Jet Pribadinya Sponsor Red Bull, Marquez Getarkan Penonton Sepakbola Jerman

Marquez hadir di Jerman dalam rangkain kunjungan promosinya di stadion sepakbola Leipzig di Jerman. Jadi jelang pertandingan Leipzig dan Bayar Munchen yang dihadiri 45 ribu penonton. Dalam hal ini, Marquez menjalani aktifitas promo dari sponsor pribadinya Red Bull Racing dan dukungan pihak ADAC selaku penyelenggara MotoGP 2019 Jerman di trek Sachsenring, Jerman.

Pada bagian lain, Marquez juga menyebut istimewanya seri MotoGP Jerman. Doi punya rekor kemenangan sejak tahun 2010. Itu sejak GP125, Moto2 dan MotoGP. Penontonnya disebut begitu antusias. Begitu ramai. Marquez juga kembali menekankan tidak akan berpikir tentang berbagai catatan rekornya. Terpenting fokus dan fokus dalam setiap seri balapan.

“Disana kami melihat banyak penonton setiap tahun, antusiasme sangat besar. Ini penting dan menyenangkan, “tutur Marquez. “Saya tidak memikirkan catatan. Saya fokus pada kejuaraan. Ini adalah cara yang tepat untuk memiliki fokus yang tepat di setiap musim dan melanjutkan pekerjaan. Tujuan saya adalah berjuang dan memenangkan juara dunia setiap musim, “tambah Marquez. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like