BeritaBalap.com-Alvaro Bautista (Aruba IT Racing) terbukti sukses meraih 13 kali podium juara dari 16 race balap superbike (WorldSBK 2019) yang sudah dipentaskan. Oh ya, total sudah 16 race yang digelar dimana 3 kemenangan lainnya milik Jonathan Rea (2) dan Michael van der Mark (1).
Lebih lanjut, ternyata perjuangan dan prestasi Bautista tersebut mendapat bonus spesial. Disebut spesial karena memang nilainya relatif besar. Bos Ducati, Paolo Ciabatti menyebut bahwa manajemen memberikan bonus duit untuk setiap kemenangan tersebut. Jadi ini bonus ya, bukan kontrak.
“Biasanya tim membayar antara 15.000 hingga 25.000 euro setiap kemenangan, “ujar Paolo Ciabatti selaku Direktur Balap Ducati. Wow, berarti setiap podium juara mendapat ganjaran duit antara 250-400 juta. Namun untuk sesi Superpole Race yang hadir diantara race 1 dan race 2 disebut tidak ada bonusnya.
“Kalau Superpole Race itu diperkenalkan ketika semua kontrak ditandatangani, “tambah Paolo Ciabatti yang dikutip dari media asal Jerman, SpeedWeek.com. Sebagai ilustrasi saja, apabila Bautista sudah mengantongi 10 kemenangan (tidak termasuk Superpole Race) dari 6 seri yang sudah dihajat, maka racer asal Spanyol ini sudah dapat uang bonus antara 2,5 hingga 4 milyar. Mantap… ! BB1