BeritaBalap.com-Terjawab sudah tempat dan pelaksanaan gelaran balap karapan bertajuk Kawahara IRC Indonesia Dragbike Championship 2019 putaran ke-3 yang dipersembahkan Erdeve Indonesia. Jadi setelah di Jogja dan Kebumen, nah seri ke-3 nya di Alun-Alun Kota Sragen, Jawa Tengah dan siap berlangsung pada tanggal 7-8 September nanti.
Dalam surat Ikatan Motor Indonesia Pengurus Provinsi Jawa Tengah dengan nomor 01/RDV/V11/2019 tanggal 27 Juli 2019 yang memberitahukan bahwa pengurus Provinsi memberikan rekomendasi kepada panitia penyelenggara dimaksud untuk memberikan ijin dari pengurus pusat IMI dalam rangka penyelenggaraan gelaran tersebut. Suratnya bisa dicek dibawah tulisan ini ya.
Dengan demikian dipastikan para joki papan atas Indonesia bisa mempersiapkan diri sebaik mungkin. Jika bicara persaingan sudah tidak perlu ditanyakan lagi bagaimana kualitas persaingan di hajatan ini. Dijamin spesial. Ini yang terbaik. Sebab kita tahu, bahwa dari peserta saja sudah terlihat para pembalap papan atas yang akan turun di gelaran tersebut.
Sebut saja tim Bank BJB GBU RTP6 OP27 Jet Up mengandalkan maestro dragbike Indonesia Eko Sulistyo atau biasa disapa Eko Chodox yang akan berduet dengan Hendra Kecil dan pemula Opick Acil. Kemudian Dwi Batank sebagai pemegang gelar juara umum kejuaraan nasional dragbike region 2 dan masih banyak beberapa pembalap Indonesia yang sudah tidak diragukan lagi sepak-terjang prestasinya.
Itu baru pebalapnya, belum tim-tim besar lainnya macam SJP, V-Reinz Bali Quen, Kawahara Team, MBKW2 dan beberapa nama tim lainnya, kalau ditulis satu persatu kepanjangan nanti ceritanya. Mumpung masih ada waktu, segera persiapkan tungganganya. Sebab, total point sementara begitu ketat, lengah dikit bisa disalip lawan. D 14 N