BeritaBalap.com- Demi misi spesial untuk mengangkat potensi pembalap pemula, maka Bayu Ucil yang punya nama lengkap Bayu Widhi Asmoro selaku owner tim RacingHell asal Purwodadi, Kab.Grobogan, Jateng, pada tahun 2019 ini siap konsisten dalam ajang balap level regional Jateng-DIY.
Misi pembinaan menjadi langkah pentingnya. Nah, salah satu yang menjadi fokusnya ialah rider Stefano Rossi untuk bertarung di grade pemula. Stefano Rossi ini adalah potensi racer asal Kab.Grobogan, Jateng yang notabene masih se-kota dengan Bayu Ucil. Jadi, sangat klop keduanya ini seraya maju bersama membawa nama daerahnya.
BACA (JUGA) : RacingHell, Apparel Racing, Berani Support Kejurnas Dragbike dan SCDC Series 2019
“Mulai tahun 2019 ini, saya bergabung tim RacingHell. Dari binaan Mas Bayu ini, semoga bisa berkembang kedepannya dalam berprestasi baik regional dan nasional,” ujar warga Jl. Diponegoro, Purwodadi, Kab.Grobogan yang terbilang berdekatan dengan markas Racinghell. Oh, pantasan ya.. !
Hasil prestasi yang dilakoninya selama 2019 ini terbilang selalu membuah hasil positif. Dimana yang terakhir lalu di gelaran Road Race Jepara, doi menyumbangkan 2 kelas juara 1 di Bebek 4 Tak TuneUp 150 cc Mix Pemula dan Bebek 4 Tak TuneUp 125 cc Lokal Kares Pati.
Sedangkan 2 kelas lainnya ialah posisi podium ke-4 di Bebek 4Tak Tune-upp 125 cc Mix Pemula dan Bebek 2 Tak Std 125 cc Lokal Kares Pati. Dari prestasi yang diraih selama membela tim RacingHell Purwodadi, tak ayal jika Bayu Ucil ingin selalu fokus dalam membinanya
“Potensi dan skill balapnya cukup bagus, maka tahun ini kami mantapkan fokus di event Jateng-Diy. Diharapkan tahun depan bisa main ke jenjang tingkat nasional. Intinya, kami ingin maju bersama kembangkan pemula potensial daerah,” terang Bayu Ucil yang berkolaborasi dengan tuner Ari Setiawan (V-Reinz Racing), juga dikawal kedua mekanik asal Purwodadi, Kab.Grobogan yaitu Sur (Surf Racing) untuk meracik besutan 4 Tak dan Sutarno (M.Tarno Engine Tuning) meramu mesin 2 Tak. Wah.. pasukan lengkap ya ! You