BeritaBalap.com-Valentino Rossi ada di posisi ke-9 dalam pengujian hari ke-2 MotoGP di trek Losail, Qatar, Minggu (23 Februari). The Doctor menorehkan waktu 1 menit 54,740 detik. Itu di posisi ke-9 dan berjarak sekitar 0,7 detik dari Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) yang berada di posisi terdepan.
Lebih lanjut, VR46 mengomentari perfoma motornya yang disebut kurang gahar. Banyak kesulitan yang dialami juara dunia 9 kali tersebut. Ini soal kinerja ban yang berhubungan dengan set-up motor, pengereman ataupun top speed. Rossi ingin teknisi Yamaha menambah lagi sekitar 10 km/jam untuk mengejar defisit dari pacuan Ducati GP20. Itu permintaan Rossi.
BACA (JUGA) : Tes MotoGP Qatar (Hari Ke-2) : Quartararo Tercepat Tapi Belum Siap Balapan, Kenapa..?
“Kami telah mencoba beberapa perbaikan untuk pengereman, tetapi ini telah membuat kami lebih buruk di bagian lain. Kemudian kami mengalami lebih banyak kesulitan dibandingkan dengan ban, terutama dalam banyak lap. Dan saya menyadari bahwa dengan kecepatan tinggi, kami masih kurang 10 Km/jam lagi dari Ducati. Saya mencoba mengikuti jejak Zarco, tetapi saya tidak bisa, karena itu bagi kami secara langsung masih ada masalah, ”tutur Rossi yang dilansir dari media Tuttomotoriweb.com.
BACA (JUGA) : Tes MotoGP Qatar (Hari Ke-2) : Marc Marquez Jatuh, Posisi Ke-14 & Tertinggal 1 Detik, Problem Apa ?
“Besok akan menjadi hari yang sangat penting, balapan terakhir sebelum dimulainya kejuaraan. Kami harus mengumpulkan semua yang kami temukan sejauh ini. Kami telah bereksperimen dengan semua materi dan saya yakin kami telah bekerja dengan baik, kami cukup siap untuk balapan pertama. Ini akan menjadi balapan yang sangat panjang, dengan banyak race dan juga banyak tes lainnya. Tapi saya senang, tim memiliki suasana yang hebat dan saya pikir kami bisa lebih kompetitif dari tahun lalu,”tambah Rossi yang belum lama ini berulang tahun yang ke-41. BB1
Hasil Tes MotoGP Qatar (Hari ke-2) :