BeritaBalap.com-Ternyata diakui pula oleh Pol Espargaro (Red Bull KTM) bahwa proposal dari tim pabrikan Ducati ada di mejanya. Alhasil, tidak hanya penawaran Honda ataupun KTM yang sudah ada lebih dahulu untuk perpanjang kontraknya (2021). Ini yang pastinya menjadi bukti bahwa Pol Espargaro diincar banyak tim.
Faktanya memang doi yang masih belum memastikan kontraknya. Yang pasti, belum ada keputusan dari petarung asal Spanyol berusia 29 tahun tersebut. Namun ia menyebut bahwa Honda dan Ducati adalah 2 motor yang kompetitif, terutama Honda yang sudah membuktikan dominan meraih juara dunia MotoGP.
BACA (JUGA) : Petrucci Bareng Manajernya Ke Austria Buat Negosiasi KTM (2021) ?
Bicara adanya penawaran Ducati, berarti pabrikan asal Italia tersebut mencari alternatif lain jika perundingan dengan Andrea Dovizioso meleset. Kabarnya soal nilai kontrak dimana Dovizioso tetap ingin harga lama (2019-2020) yang 6 juta euro atau seputar Rp. 90 milyar/tahun. Ini yang berat bagi Ducati ditengah kondisi pendemi Covid-19 saat ini.
“Siapa yang tidak mau membesut Honda. Ini adalah motor yang diimpikan semua orang untuk meraih juara dunia, seperti juga Ducati. Saat ini belum ada yang resmi saya putuskan. Ada 2 tim diatas meja dan satunya di paddock. Ini adalah situasi yang ideal bagi saya karena saya memiliki kesempatan untuk mendengarkan berbagai proposal, tetapi pada akhirnya sata tidak tahu apa yang terjadi, “terang Pol Espargaro yang juga adik kandung dari Aleix Espargaro (Aprilia).
BACA (JUGA) : Wow..! Jack Miller Akui Dikontrak Rendah Di Ducati (2021), Emang Berapa ?
“Saya ingin menunjukkan potensi saya karena saya tidak memiliki waktu 10 tahun balap lagi di depan saya. Namun pada saat yang sama saya akan mengevaluasi proyek KTM karena kami berkembang di musim-musim terakhir dan memperoleh hasil-hasil penting, “tambah Pol Espargaro. Jadi kita ikutin saja ya perkembangannya hingga hadir sebuah keputusan resmi. BB1
Tonton VIDEO Pol Espargaro (KTM) Yang Mendapat Tawaran Honda dan Ducati (2021) :