BeritaBalap.com-Seperti sudah diberitakan sebelumnya, bahwa seri MotoGP 2020 di Benua Eropa akan bertambah seiring dengan pembatalan aktual dari 3 putaran di luar Benua Eropa (Malaysia, Thailand dan Argentina).
Ini link beritanya : Akhirnya MotoGP 2020 Malaysia Dan Thailand Dibatalkan ! Seri Eropa Ditambah ! Nah, isu yang menguat adalah Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal yang notabene memiliki panjang 4,6 km. Planning dihadirkan tanggal 22 November, setelah Valencia Spanyol (15 November).
Trek ini sudah sangat berpengalaman menggelar berbagai balapan motor ataupun mobil. Tanggal 9 Agustus nanti akan ada balap Superbike (WorldSBK) disana, juga Formula One (F1) yang siap pula dipentaskan di Portimao.
Portugal sendiri terakhir mementaskan MotoGP tahun 2012 (6 Mei), tapi itu di Estoril. Sebetulnya, Portimao sempat menjadi kandidat pengganti Silverstone Inggris yang dibatalkan 2018. Saat itu sudah disepakati antara Dorna Sports dan Presiden FIM, Jorge Viegas yang memang orang Portugal juga. Namun memang kemudian tidak jadi.
Logika menguatnya Portimao, juga dikarenakan tidak akan menghajat di Eropa Tengah ataupun Eropa utara pada akhir November karena kondisi cuaca sangat dingin yang beresiko.
Info tambahan, bahwa pemerintahan Portugal juga sangat mendukung acara ini sebagai langkah membangkitkan kembali gairah dalam bidang pariwisata. Pastinya, ada nama Miguel Oliveira (Tech3 KTM) yang akan menjadi kebanggaan rakyat Portugal. Namun memang keputusan resminya akan diumumkan tanggal 10 Agustus nanti. Kita tunggu saja ya, apakah rumor itu terbukti nyata. BB1
Jadual MotoGP 2020 :
19 Juli : Jerez
26 Juli : Jerez
9 Agustus : Brno
16 Agustus : Spielberg
23 Agustus : Spielberg
13 September : Misano
20 September : Misano
27 September : Barcelona
11 Oktober : Le Mans
18 Oktober : Aragón
25 Oktober : Aragón
8 November : Valencia
15 November : Valencia
22 November : Portimão