BeritaBalap.com- Apes, jelang MXGP 2021, Arnaud Tonus alami crash saat latihan yang mengakibatkan dirinya mengalami patah tulang skafoid di pergelangan tangannya. Akibatnya, kroser asal Swiss ini harus segera dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk menjalankan operasi.
“Menyedihkan untuk mengatakan bahwa @arnaudtonus mengalami patah tulang skafoid setelah kecelakaan kecil dalam latihan kemarin. Operasi akan dilakukan besok dan dia akan kembali bersepeda dalam beberapa minggu. Untungnya ada banyak waktu hingga MXGP pertama tahun ini. Kami akan siap. Semoga lekas sembuh,” keluh tim melalui media sosial @hostettleryamaharacing.
Hyupe, kabar baiknya adalah bahwa kejuaraan dunia MXGP 2021 baru akan dimulai pada awal April mendatang. Jadi, Arnaud Tonus masih memiliki waktu untuk melakukan proses penyembuhan dan berharap dirinya akan fit kembali pada awal musim MXGP 2021.
Ohiya, Arnaud Tonus memulai karirnya di kelas MXGP bergabung bersama tim Wilvo Yamaha musim lalu. Karena kontraknya tidak diperpanjang untuk musim MXGP 2021, Arnaud Tonus kini berjuang bersama tim Hostettler Yamaha Racing. Edhot