Vierge Lebih Bangga Balap Superbike Bareng HRC Ketimbang MotoGP Tim Satelit

BeritaBalap.com-Mantan pembalap Moto2 (2021) Xavi Vierge merasa lebih bangga menjalani balap superbike (WorldSBK) dengan dukungan pabrikan (HRC) dibanding berkomperisi di level MotoGP tetapi dengan tim satelit.

BACA (JUGA) : Razlan Razali Anggarkan Duit Sekitar 200 Milyar Buat MotoGP 1 Tahun, Cukupkah ?

Demikian yang diungkapkannya ketika tawaran tim MotoGP dari withU Yamaha RNF (milik Razlan Razaki) kepadanya tidak jadi. Tidak ada titik temu

koizumi

Hal demikian dikarenakan mundurnya Petronas sebagai sponsor utama dan ini pastinya berhubungan dengan nilai kontrak yang disepakati bersama.  Sebelumnya memang Vierge di tim Moto2 milik Petronas Racing. Jadi memang menjadi prioritas untuk melangkah ke level selanjutnya.

BACA (JUGA) : Wow..! Joan Mir Ungkap Kelebihan Dari Ducati, Honda, Yamaha Dan Suzuki

“Sekitar pertengahan musim, kami memiliki kemungkinan untuk bergabung dengan tim Petronas Yamaha dengan rencana yang sangat bagus untuk masa depan. Tapi kemudian, saat mereka mulai memiliki masalah dengan semua sponsor, kemudian mengubah sepenuhnya rencana untuk masa depan.

“Jadi dengan masalah itu kami tidak memiliki kemungkinan untuk naik motor  dan kami mulai kemudian memiliki kesempatan untuk HRC, “terang Xavi Vierge, petarung asal Spanyol usia 24 tahun yang tahun lalu ada di peringkat ke-11 dalam klasemen akhir Moto2..

“Bagi saya, jauh lebih baik bergabung dengan tim pabrikan seperti Honda. Kami memiliki pabrikan di belakang yang memiliki tujuan untuk memberi kami segala yang mereka bisa dalam memperebutkan kemenangan dan gelar. Jadi bagi saya sebagai pebalap, saya lebih menyukai ini daripada pergi dengan tujuan hanya pergi ke grid MotoGP dan itu saja. Ini bagi saya tidak bagus jadi saya lebih suka menjadi pebalap pabrikan Honda, “tambah Xavi Vierge yang dikutip dari Crashnet. BB1

Facebook Comments

You May Also Like