BeritaBalap.com- Akankah Liberty Media mengakuisi MotoGP setelah sukses meningkatkan popularitas Formul 1 ? Hyupe, media bisnis Spanyol Expansion telah melaporkan jika Liberty Media selaku pemegang hak komersial Formula 1 sedang dalam proses negosiasi untuk mengambil alih promotor MotoGP dalam hal ini Dorna Sports.
Selain MotoGP sejak 1992, Dorna Sport juga telah memegang hak komersial WorldSBK sejak 2013. Mereka juga terlibat dalam manajemen ajang balap motor Spanyol (CEV), British Superbike, dan Kejuaraan Dunia Trial. Dorna juga mempromotori program Road to MotoGP seperti Asia Talent Cup, Northern Talent Cup, British Talent Cup, Red Bull Rookies Cup, JuniorGP, dan MiniGP World Series.
BACA JUGA : Ducati Dan KTM Tembus 350 Km/Jam ! Berikut Data Top Speed Tes Pramusim MotoGP 2024 Qatar
Menurut informasi, Dorna Sports memiliki nilai €4 miliar atau Rp68 triliun dan Liberty Media ingin membelinya untuk mendominasi ajang motorsport berlevel dunia. Jika rencana ini terealisasi, Liberty Media berpotensi mengembangkan MotoGP menjadi ajang olahraga global sebagaimana yang telah mereka lakukan dengan Formula 1.
Sebelumnya, dua bulan yang lalu Carmelo Ezpeleta bos Dorna juga mengakui bahwa ada rumor tentang penjualan tersebut meskipun tidak pernah diumumkan secara resmi. “Saya mengkonfirmasi rumor penjualan, tapi saya ingin tahu siapa yang menyebarkannya,” ujar Ezpeleta dikutip Desember lalu oleh surat kabar harian Italia La Repubblica.
BACA JUGA : Ini Data Top Speed Tes MotoGP Qatar, Apakah Pabrikan Jepang Sudah Bisa Lawan Eropa ?
Kala itu, Ezpeleta melanjutkan “Saat ini, 20% saham Dorna dimiliki oleh karyawan, saya memiliki mayoritas, 39% dimiliki oleh Bridgepoint, dan 38% dimiliki oleh dana publik Kanada. Meskipun demikian, segalanya masih mungkin terjadi, tetapi sampai saat ini, belum ada perkembangan,” tambahnya.
Ohiya, Dorna Sports saat ini merupakan anak perusahaan dari perusahaan manajemen Inggris, Bridgepoint. Menurut laporan dari Expansion, Bridgepoint saat ini tidak memiliki rencana untuk menjual Dorna, namun Liberty Media sedang dalam tahap diskusi untuk kemungkinan akuisisi.
BACA JUGA : Pol Espargaro : Jalan Terbaik Marquez Untuk Samai Rekor VR46 Memang Pindah Ducati
Pada saat itu, komisaris kompetisi Uni Eropa, Neelie Kroes (NED) mengatakan bahwa penggabungan keduanya akan secara signifikan mengurangi persaingan dalam penjualan hak siar televisi untuk acara-acara ini dan hanya mengizinkan CVC mengakuisisi F1 jika mereka menjual MotoGP.
“Jika dua acara motorsport paling populer di UE, Formula 1 dan MotoGP jatuh ke tangan satu pemilik, maka akan ada risiko kenaikan harga hak siar TV untuk acara tersebut dan pengurangan hak siar televisi. Ini pilihan bagi konsumen. Saya yakin bahwa komitmen yang dibuat oleh CVC menghilangkan risiko ini,” wanti Kroes dikutip dari Speedweek.
BACA JUGA : Wow, 15 Pembalap MotoGP Sebut 1 Nama Yang Difavoritkan Juara Dunia Tahun Ini, Siapa ?
Sayangnya, hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak Dorna tentang kabar ini. So, kita tunggu kelanjutan dan kepastiannya ya gaes ! Edhot