Akhirnya Jack Miller Pindah ke Lain Hati, Pastikan Di Pramac Ducati (2018)

Beritabalap.com – Pihak Octo Pramac Racing yang notabene sebagai tim satelit Ducati mengumumkan bahwa rider asal Australia, Jack Miller bergabung dengan mereka untuk musim depan (2018). Demikian disampaikan pihak manajemen, Kamis (10 Agust) jelang seri ke-11 MotoGP 2017 di Sirkuit Red Bull Ring Austria (12-13 Agust).

Oh ya, infonya yang kontrak Jack Miller langsung dari Ducati, bukan tim. Yang menarik, beberapa hari lalu Jack Miller menyebut bahwa belum ada yang dipastikan sehubungan timnya di musim depan (2018). Jack Miller sepertinya menunggu harapan Marc VDS ataupun perubahan policy pihak HRC yang sebelumnya kontrak dirinya selama 3 tahun.

Ternyata harapan tidak kunjung datang padahal waktu terus berjalan. Namun memang Jack Miller menyebut hanya ada dua pilihan saat ini, yaitu tetap bertahan di timnya saat ini, Marc VDS Honda atau pindah ke lain hati, Ducati. Mengacu pada keputusan ini, maka Jack Miller yang juga runner-up Moto3 (2014) akan berduet dengan Danillo Petrucci.

koizumi

Hanya saja, yang nantinya mendapatkan pacuan terbaru cukup Petrucci. Cukup satu saja jatahnya seperti di musim ini Petrucci aplikasi GP17 yang sama dengan Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo. So, tahun depan Jack Miller yang berusia 22 tahun dengan GP17 saja. Bukan GP18 ! Ikutin terus ya berita terkini di portal beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap. BB1

Facebook Comments

You May Also Like