Apa Kabar MotoPrix 2023 Jawa ? Seri 1 Sentul Juli Kemungkinan Besar Tidak Digelar

BeritaBalap.com-Hingga berita ini diturunkan, maka belum jelas kapan pastinya penyelenggaraan seri pertama (1) Kejurnas MotoPrix 2023 region B (Jawa). Padahal region A Sumatera sudah dihadirkan 2 putaran, juga region Sulawesi dan Kalimantan sudah dipentaskan.

BACA (JUGA ) : Haji Putra Rizky Siap Pertemukan 10 Besar SCP 2023 Dan JGP 2023, Hadiah 50 Juta/Kelas

Hanya Pulau Jawa yang diklaim barometer balap nasional justru belum juga dipentaskan. Bagaimana ini pihak PP IMI terkait ? Ada apa ? Apa masalahnya hingga belum juga diselenggarakan ? Kok diam-diam saja ? Kasih info toh mas..eee…!

koizumi

Lebih lanjut penulis menginvestigasi kepada pihak pengurus teras IMI DKI Jakarta sehubungan konteks tersebut. Mengingat menurut jadual yang disosialisasi, gelaran akan dihadirkan bulan Juli di Sirkuit Sentul Bogor. Ternyata kemungkinan besar tidak akan dilaksanakan Juli nanti. Itu tadi probabilitias atau kemungkinan ya.

BACA (JUGA) : Ini Visi & Misi Fritz Yohanes, Inisiator Java Grand Prix 2023

Mungkin saja ada sebuah terobosan diambil-alih langsung PP IMI yang menangani biaya secara keseluruhan. Atau ada sponsor tertentu yang takeover langsung dan menggandeng klub penyelenggara dibawah IMI DKI Jakarta. Beranikah..?

“Jadi kemungkinan besar seri 1 MotoPrix Jawa di Sirkuit Sentul tidak akan diselenggarakan bulan Juli ini karena waktu yang sudah mepet, “tegas Haji Supriyono selaku Kabid Roda 2 Pengprov IMI DKI Jakarta yang menjadi aktor penting penyelenggaraan dan megahnya MotoPrix 2022 Sentul dengan sponsor penting Oli Pikoli.

BACA (JUGA) : Menebak Kisaran Biaya Balap Tim LFN HP969 Di ARRC Sugo Jepang Minggu Ini

“Sebelumnya memang sudah akan diambil oleh penyelenggara lain (yang berbeda dari MotoPrix 2022 Sentul), tetapi kemudian last minute tidak jadi dan dikembalikan kepada IMI DKI. Mungkin setelah tahu budget biayanya yang besar. Tentu saja, segi waktunya juga sangat mepet karena rencananya dihadirkan Juli nanti, “tambah Haji Supriyono yang memang pemain senior di dunia balap nasional.

Haji Supriyono sebagai Kabid Roda 2 Pengprov IMI DKI Jakarta

Intinya, pengalaman menghadirkan MotoPrix 2022 yang diklaim merugi menjadi momok atau hantu yang menakutkan. Kabarnya untuk menghadirkan MotoPrix Sentul itu butuh biaya sekira 350 juta. Siapa yang mau dan berani ya ?

Secara logika sederhana, maka problem utama belum dipentaskannya putaran Kejurnas MotoPrix 2023 Jawa adalah sepinya peserta berkualitas. Ini yang kemudian menurunkan aura kompetisi. Penyelenggara daerahpun menjadi tidak tertarik.

Ingat dalam berita kritis beberapa waktu lalu dimana IMI Jatim dan IMI Jateng memilih untuk tidak menggelar Kejurnas MotoPrix 2023 region Jawa. Kemudian mengembalikannya kepada PP IMI karena tidak ada promotor lokal yang tertarik untuk menghadirkan.

Catatan penulis, kondisi akan semakin kronis ketika tidak ada ketegasan IMI terkait sehubungan starter Kejurnas OnePrix 2023. Aturan tidak didesain tegas dan tegak lurus. Penulis sempat mengontak pihak PP IMI terkait (Olahraga Balap Motor) namun belum juga direspon. Maksudnya, mau diajak diskusi dan berargumentasi.

Awas bom waktu dimana starter Kejurnas MotoPrix 2023 Jawa dapat masuk atau diikutsertakan dalam seri ke-3 Kejurnas OnePrix Tasikmalaya dengan berbagai alasan. Ini bisa semakin menurunkan kualitas MotoPrix Jawa dan menimbulkan efek domino pada kondisi yang lebih kronis. BB1

Facebook Comments

You May Also Like