BeritaBalap.com-Pihak TWMR selaku promotor penyelengara balap Asia Road Racing Championship 2022 (ARRC 2022) sudah mengumumkan sekaligus mensosialisasikan jadual sementara ARRC 2022. Diawali dengan test resmi pada akhir Maret di Buriram Thailand dan berlanjut seri awal di venue yang sama dalam hitungan sekian hari.
BACA (JUGA) : Tim Manual Tech Terbaik Dalam 10 Tahun ARRC, 6 Kali Juara Umum Pada 3 Kelas Berbeda
Nah, kali ini penulis meninvestigasi bagaimana eksistensi tim Manual Tech yang notabene sukses meraih juara umum kelas Asia Production 250 (AP250) dalam pentas ARRC 2019. Jadi saat terakhir digelar full series sebelum vakum karena Covid-19.
Pertanyaan kritisnya, apakah mereka ikutan dalam ARRC 2022 ? Jika iya, siapa skuad pembalapnya ? Jika tidak, apa pula yang menjadi alasannya ? Ternyata pasukan yang bermarkas di Yogyakarta ini memastikan ambil bagian dalam ARRC 2022.
“Kita pastikan ikut ARRC 2022 karena sponsor kita mendukung semua. Mereka memang menunggu dan selalu siap untuk mensupport kita, “tegas Ibnu Sambodo selaku pemilik tim Manual Tech yang disponsori oli Motul.
Infonya, dukungan oli Motul sebagai sponsor utama ini karena empati dan peran principal Kawasaki Heavy Industries (KHI) Jepang yang mengapresiasi perjuangan dan prestasi tim Manual Tech. KHI yang menjembataninya.
“Untuk pembalapnya AP250, masih dengan duet AM Fadly dan Aiki Iyoshi. Intinya, sponsor-sponsor kita banyak yang menanti pelaksanaan balap ARRC. Mereka semua oke, “tambah Ibnu Sambodo yang menyebut juga tetap didukung produk after market merek Sniper asal Jepang. BB1