BeritaBalap.com-Francesco Bagnaia (DucatI) diklaim dapat membangkitkan kejayaan Italia. Artinya menjadi gacoan Italia untuk meraih juara dunia MotoGP.
Jadi kandidat kuat untuk meneruskan tradisi juara dunia yang terakhir diraih Valentino Rossi di musim 2009. Kemudian cukup runner-up di tahun 2014-2016.
BACA (JUGA) : Soal Kontrak Aprilia Dan Balap Wild Card, Ini Jawaban Dovizioso
Sudah cukup lama puasa gelar terbaik MotoGP setelah kemudian didominasi Marc Marquez, Jorge Lorenzo dan terakhir (2020) milik Joan Mir. Semuanya pembalap asal Spanyol.
“Benar sekali. Karena dia telah mencapai kematangan yang luar biasa dan menafsirkan motor secara sempurna dengan ban ini. Selain sangat cepat di flying lap, di Portimao ia dapat melakukan hal yang sangat sulit untuk MotoGP saat ini”.
BACA (JUGA) : Jelang MotoGP Le Mans : Lain Dengan KTM, Fabio Quartararo Berharap Tidak Hujan
“Memulai dari grid ke-11 dan finish ke-2 dengan manajemen ban dan tidak membuat kesalahan kecil. Dan dia layak untuk memimpin klasemen, “terang Paolo Ciabatti selaku Direktur Olahraga Ducati.
Konteks yang sama diucapkan oleh Luca Cadalora yang pernah berkompetisi di GP125, GP250 dan GP500, itu di tahun 1984 hingga musim 2000. “Bagnaia, menurut saya orang yang menafsirkan Ducati mungkin lebih baik dari yang lain dan mencapai performa yang luar biasa”.
“Sejak tahun lalu, dia telah membuat langkah maju yang luar biasa, juga untuk aspek ini saya menempatkan dia diantara mereka yang bisa bermain untuk meraih Juara Dunia, “tukas Luca Cadalora, juara dunia GP125 (1986) dan GP250 (1991 dan 1992), juga pernah menjadi pelatih fisik VR46. BB1
Klasemen Sementara MotoGP 2021 :