Bagnaia “Pecco” Tidak Optimal, Posisi ke-3 Rookie, Ini Curhatannya…

BeritaBalap.com-Juara dunia Moto2 2018 yang menjadi rookie MotoGP 2019, Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) memang tidak optimal dalam perjalanan musim ini. Hanya di posisi ke-15 dalam klasemen sementara MotoGP 2019.

Bahkan pula, Pecco, sapaan akrabnya berada di urutan ke-3 untuk kategori rookie alias pendatang baru. Dibawah nama Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dan Joan Mir (Suzuki). Ternyata, curhatan Pecco ialah menyangkut data pembanding pada set-up motor karena memang motornya berbeda dengan 3 racer Ducati lainnya.

“Saya melihat data semua pembalap Ducati, tetapi sulit karena mereka mengendarai motor lain, ada beberapa perbedaan dalam pengaturan  data, lebih baik menggunakan data dari tahun sebelumnya, “ujar Pecco yang menjadi bagian dari VR46 Riders Academy.

koizumi

Oh ya, tahun ini hanya 3 petarung Ducati yang pakai motor terbaru (GP19). Mulai duet tim Ducati, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci. Satunya lagi buat team-matenya Pecco, yaitu Jack Miller. Yang pasti, tahun depan (2020) akan menjadi masa penentuan Pecco karena ke-4 pembalap Ducati (termasuk dirinya) akan membesut motor terbaru GP20.

“Sangat menarik untuk menekan laju motor lebih keras dengan motor yang sama, saya akan memiliki hal yang sama dengan pengendara pabrikan, ini yang sangat menarik, karena dengan begitu saya dapat melihat data mereka, ”tambah Pecco yang berusia 23 tahun. BB1

Klasemen Sementara MotoGP 2019 : 

Facebook Comments

You May Also Like