Bos Tim Petronas SRT Tolak Nama Jonathan Rea, Lagi-Lagi Alasan Usia

BeritaBalap.com-Bos tim Petronas Yamaha, Razlan Razali mengungkapkan penolakannya terhadap Jonathan Rea sebagai kandidat yang dapat mengisi kursi tim Petronas Yamaha SRT (Sepang Racing Team) untuk musim 2022.

Lagi-lagi, alasannya karena faktor usia dari juara dunia superbike dalam 6 tahun belakangan (2015-2020).  Demikian yang dilansir dari media tuttomotoriweb. Razlan Razali tidak mau yang dianggapnya tua. Rea saat ini berusia 34 tahun. Berarti saat balapan 2022 sudah 35 tahun. Ini yang tidak diingininya.

BACA (JUGA) : Paling Banyak Podium Juara, Berapa Angka Tertinggi Detak Jantungnya Quartararo ?

koizumi

Sebelumnya, dengan jelas dan tegas, Razlan Razali juga menolak Andrea Dovizioso. Termasuk VR46 yang bukan kemauannya tetapi dititipkan Yamaha ke timnya. Alhasil, jawaban dibawah ini menjadi bantahan atas isu atau rumor yang berkembang.

“Kami membuat daftar kandidat yang tidak ada di balapMotoGP, namanya seperti juga Toprak Razgatlioglu dan Garrett Gerloff. Tapi sayangnya faktor usia bermain melawannya. Kami ingin fokus pada pembalap muda saja, “tegas Razlan Razali yang juga keponakan dari mantan Perdana Menteri Malaysia, Mahatir Mohamad.

BACA (JUGA) : Profil Jose Antonio Rueda Masih 15 Tahun, Posisi 4 Klasemen CEV Moto3 Pakai NHK GP R Tech

“Kami mengamati balap Moto2, dari peringkat pertama hingga kesembilan dalam klasemen. Dan ada Xavi Vierge. Ada juga pembalap lain yang tersedia seperti Bezzecchi, Roberts atau Schrotter, “tambah Razlan Razali, mantan CEO Sepang International Circuit (SIC). BB1

Facebook Comments

You May Also Like