Direktur Tim Petronas Yamaha Akui Jujur Siap Rekrut Rider Moto2 Raul Fernandez

BeritaBalap.com-Dengan jelas dan tegas, bos tim Petronas Yamaha SRT (Sepang Racing Team), John Stigefelt menyebut nama pembalap Moto2 yang berusia muda usia 20 tahun Raul Fernandez sebagai incaran mereka. Itu buat musim MotoGP 2022.

Raul Fernandez diplot menggantikan Valentino Rossi yang pastinya dianggap tidak memberikan prestasi signifikan. Pasukan asal Malaysia ini ingin kembali pada konsep awal pendirian tim ialah mengedepankan pembinaan talenta-talenta muda Yamaha yang pada akhirnya bisa diproyeksikan kepada tim pabrikan Yamaha.

BACA (JUGA) : Alberto Puig Sebut Podium Marquez Diuntungkan Trek, Tegaskan Honda Punya Masalah

koizumi

Itu terbukti pada Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli yang semakin tajam. Namun ditegaskan John Stigefelt bahwa Raul Faernandez harus menyelsaikan dahulu urusannya dengan KTM dan baru kemudian datang kepada mereka.

Soal pembayaran klausul kontrak kepindahan senilai 500 ribu euro atau sekitar 8 milyar kepada KTM, diprediksi kuat tidak menjadi masalah bagi tim Petronas Yamaha SRT yang notabene dimiliki Razlan Razali.

BACA (JUGA) : KTM Resmi Perpanjang Kontrak Tim Aki Ajo Di Moto2 Dan Moto3, Lanjut Hingga 2026

Terlebih dalam suatu kesempatan, menyebut bahwa kondisi finansial timnya sudah sehat setelah dihantam pendemi Covid-19 di awal-awal tahun 2020.

“Kami tidak ingin mencampuri hubungan antara Raul dan KTM. Kami menyukainya dan kami tertarik padanya karena dia cepat. Tetapi jika dia ingin datang, dia harus terlebih dahulu menyelesaikan situasinya, “terang John Stigefelt, Direktur Tim Petronas Yamaha SRT (Sepang Racing Team). BB1 

Hasil MotoGP Sachsenring :

Klasemen Sementara MotoGP :

 

Facebook Comments

You May Also Like