Ini Korekan Baru Underbone F1ZR Tim Jayadipa Semarang

BeritaBalap.com-Tim Jayadipa Motor Sport from Semarang yang sudah comeback balapan dan langsung melejit prestasinya, kembali menunjukkan eksistensi seriusnya dengan mempersiapkan pacuan terbaik.

Makin lengkap ya kreto balap yang dikomandoi mekanik Mantri Sanjaya ini dan pastinya intens menjadi ulasan di portal BeritaBalap.com, dan kali akan membahas kudabesi F1ZR Underbone 116 cc milik Surya.

Boleh jadi, ini adalah persiapan untuk pertarungan musim balap 2021 nanti. Nah, Surya untuk memprioritaskan segi korekan baru. Apa saja spesifikasi mesinnya ? Mulai penggunaan karburator Sudco PWK 28 mm. Tujuannya, bahan bakar dan udara lebih terpenuhi saat langkah kompresi. Lebih padat-merayap, terlebih kebutuhan saat di RPM atas.

koizumi

BACA (JUGA) : Mekanik Mantri Jayadipa Semarang Ungkap Tarif Order Mesin Balap 2 Tak Di Bengkelnya

Dalam konteks ini, didukung membran V-Force III sebagai pengatur lalu-lintas, sedangkan kombinasi ukuran spuyer ialah angka main jet 152 yang dikombinasikan pilot jet 45.

Debit bahan bakar yang meningkat ini pastinya mengedepankan konsep durability. Percuma dong kencang kalau tidak tahan puluhan lap. Maka dari itu, merujuk pada hasil riset berulang-ulang, maka perbandingan kompresi diplot pada rumusan 7,4 : 1. Itu aman terkendali.

Kemudian untuk melayani peningkatan kapasitas mesin, piston memakai oversize 100 dipadukan langkah piston bawaan motor yaitu 52 mm. “Perbandingan gigi rasio, saya custom ramu ulang lebih ringan. Serta final gear saat setting trek Mijen memakai depan 13 dan belakang 42,” ujar Mantri Jayadipa yang bermarkas di Jl. Pleburan, Semarang. you

VIDEO Spek RX King Super pro Tim Jayadipa Semarang Yang Langganan Juara :

Facebook Comments

You May Also Like