Ini Penjelasan Miguel Oliveira Soal Kecelakaan Yang Menimpanya

BeritaBalap.com – Miguel Oliveira adalah korban angin kencang ketika FP4 baru berjalan 10 menit. Rider asal Portugal ini jatuh dengan keras ketika melakukan pengereman di tikungan 1 dengan kecepatan tinggi.

Untungnya, rookie MotoGP tersebut berhasil lolos tanpa cedera serius. Miguel Oliveira hanya mengeluh memar dan rasa sakit di kedua tangannya.

Oliveira menjelaskan mengenai kecelakaan berkecepatan yang menimpanya di trek lurus sirkuit Phillip Island.

koizumi

“Saya sedang melakukan slipstream kepada Zarco dengan posisi sedikit lebih dekat ke tepi kiri lintasan. Ternyata arah angina saat itu (FP4) telah berubah arah dibanding ketika pagi hari. Saat sore (FP4) angin justru datang dari samping. Saya coba melepaskan throttle gas untuk membiarkan Johann lepas, tetapi ketika saya menekan rem, angin justru mendorong saya keluar dari lintasan, setelah itu tidak banyak lagi yang bisa dikatakan,” jelas Oliveira menggambarkan kecelakaan itu.

Miguel Oliveira, menunggu hasil kesehatan hari Minggu

Beberapa saat setelah Miguel Oliveira jatuh, sesi dibatalkan karena kondisi buruk, kualifikasi kelas MotoGP ditunda hingga Minggu pagi.

Rider Tech3 KTM tersebut langsung melakukan pemeriksaan pertama di Medical Center.

BACA (JUGA) : Kualifikasi MotoGP Dilakukan Setelah Warm-Up
BACA (JUGA) : Rossi Ungkap Bos Jepang Yang Tidak Senang Dirinya Saat Kembali Ke Yamaha

“Mereka memeriksa saya dan melihat bahwa tidak ada yang patah di tangan saya. Namun medic belum menyatakan saya fit. Pihak medic akan melakukan pengecekan kembali hari Minggu apakah saya dapat menggenggam setang atau tidak. Untuk sisanya baik-baik saja. Bahu sakit juga, saya hanya harus bangun besok dan berharap yang terbaik,” tutup rider asal Portugal itu. WIC

 

Facebook Comments

You May Also Like