Beritabalap.com-Kemarin (20 September) diberitakan oleh manajemen tim Movistar Yamaha bahwa Valentino Rossi siap tarung di seri MotoGP 2017 di Aragon, Spanyol (23-24 September). Jadi cukup 17 hari saja proses penyembuhan kaki kanan Rossi yang patah dari prediksi awal 30-40 hari.
Kalau hitungan saat latihan bebas (FP) MotoGP Aragon nanti terhitung 22 hari. Keputusan diambil setelah dua hari jalani pengujian dengan YZF-R1M di Misano, Italia (18-19 September). Lebih lanjut diselami, ternyata Michael van der Mark yang sebelumnya diputuskan akan menggantikan The Doctor, tetap hadir di Aragon. Apa sebab ?
Segala sesuatu bisa saja terjadi. Soal Rossi, kemungkinan besar akan melihat proses dalam latihan bebas 1 (FP1). Maklum saja, segi power R1M yang dipakai dalam latihan awal di Misano dan pacuan MotoGP M1 berbeda. Tentu saja, akan dilihat dahulu bagaimana kekuatan kaki kanan petarung tim Movistar Yamaha tersebut.
Kalau memang siap, akan berlanjut. Jika tidak, maka van der Mark yang menggantikan. “Jadi saya dapat melakukan debut MotoGP di Aragon atau melihat Valentino bertarung dalam momen dia kembali dari cedera, “tegas van der Mark yang selama ini konsen di balap superbike dunia (WSBK 2017).
Saat WSBK 2017 Portugal, Minggu kemarin (17 September), van der Mark yang membela tim PATA Yamaha sukses di podium runner-up saat race ke-2 dan ke-5 di race awal (1). Kita tunggu saja ya perkembangannya lebih lanjut saat setelah FP1 Jumat (22 Septembe). BB1