BeritaBalap.com-Perfoma Joan Mir (Suzuki Ecstar) terbukti langsung merosot pasca pabrikan Suzuki mengumumkan resmi pengunduran dirinya dari balap MotoGP 2023. Itu saat sejak tanggal 12 Mei.
BACA (JUGA) : Alberto Puig Dalam Tekanan Karena 4 Rider Honda Minim Poin, Solusinya Iker Lecuona ?
Dalam hal ini, untuk 4 putaran terakhir, juara dunia MotoGP 2022 tersebut hanya mendapat 13 poin (finish ke-4 di Catalunya). Doi gagal mendapatkan nilai di putaran Le Mans, Mugello dan Sachsenring. Konteks ini yang dianggap sebagai penurunan signifikan motivasi dari Joan Mir.
“Ini adalah bagian pertama dari musim tersulit dalam karir saya, tetapi kesulitanlah yang membuat kamu lebih kuat, saya ingin percaya ini, “tegas Joan Mir yang pernah meraih juara dunia Moto3 tahun 2017.
BACA (JUGA) : Alex Marquez Diminati Tim Gresini Dan RNF Karena Bawa Duit Sponsor, Berapa ?
Bagaimana dengan persiapan seri ke-11 MotoGP Assen Belanda Minggu ini ? Apakah Joan Mir lebih siap untuk memperbaiki penampilan sebelumnya yang tidak maksimal ?
Menurut Joan Mir, selama ini ia kompetitif di Assen (musim 2021 di posisi ke-3, red). Jadi ia ingin mempersiapkan perasaannya dahulu dengan menikmati waktu istirahat jelang sesi latihan resmi Jumat (24 Juni).
BACA (JUGA) : Ayahnya Miguel Oliveira Ungkap 3 Pilihan Tim Anaknya Yang Sudah Dibicarakan
“Saya selalu kompetitif di Assen, kita lihat saja apa yang bisa kami lakukan akhir pekan depan. Sekarang tujuannya adalah pergi berlibur dengan perasaan sebaik mungkin, ”tambah Joan Mir yang dilansir dari Motosprint. BB1
Klasemen Sementara MotoGP :