Jordan Badaru Disebut Hampir Merapat Tim PARD Tetapi Makin Dekat Yamaha Ziear ARL (2023)

BeritaBalap.com-Potensi muda usia 15 tahun asal Surakarta M Jordan Badaru (LFN HP969 Racing Team) diberitakan sempat hampir merapat ke tim PARD. Maksudnya untuk balap tahun depan (2023).

BACA (JUGA) : Bos Tim PARD : Jika Seri OnePrix 2023 Di Luar Jawa Harus Jelas Subsidinya Karena Biaya Besar

Ini diakui langsung oleh Frits Yohanes selaku pemilik tim PARD saat bertemu penulis di gelaran Kejurprov Road Race Casytha Manahadap 2022 di Sirkuit Manahan Solo, Minggu (13 November). Ada proses komunikasi yang dibangun pihak M Jordan Badaru. Namun kemudian tidak ada kelanjutan atas komunikasi yang sudah berlangsung tersebut.

koizumi

Yap, ini konteks yang sah-sah saja dan manusiawi dalam proses mencari apa yang terbaik menurut pembalap ataupun manajernya ataupun orang tuanya. Selama belum ada hitam diatas putih atau tanda-tangan kontrak, maka boleh saja melirik ke kanan ataupun ke kiri.

BACA (JUGA) : AM Fadly Siap Disupport Mekanik Gendut GDT Racing Di Tim PARD (2023) ?

Kabar yang diterima penulis memang makin dekat ke tim lamanya Yamaha Ziear ARL dengan chief-mechanic Bima Aditya The Strokes55. Ini tim lamanya yang membawa Jordan Badaru meraih juara nasional rookie tahun 2020.

Disebut makin dekat karena informasi yang diterima penulis dari sumber yang tidak mau disebutkan namanya, bahwa pacuan-pacuan M Jordan di level pemula sudah disiapkan. Dalam hal ini buat kompetisi 2023, termasuk untuk balap Sport 150 cc dalam hajatan Yamaha Sunday Race 2022 ataupun jika ada Kejurnas Motorsport. Soal ini, kita tunggu saja ya pengumuman resminya pasca final OnePrix Tasikmalaya tanggal 27 November ini.  BB1

Facebook Comments

You May Also Like