KLX “Hanoman” Jawara Sport 4 Tak 200 cc Non DOHC Event Fun Race IMI-Pemuda Dragbike 2020 Mijen

BeritaBalap.com-Kelas Sport 4 Tak Non DOHC memang sudah jarang dibuka pada beberapa event di Jawa Tengah dan DIY. Dan untuk menampung aspirasi dari peminat gacoan sport 4 Tak, maka dihadirkan dalam hajatan Fun Race IMI-Pemuda Drag Bike 2020 di Sirkuit Mijen Semarang, Sabtu (17 Oktober).

Seakan ini menjadi nostalgia para pembesut kudabesi Sport 4 Tak 200 cc Non DOHC yang sudah lama tertidur. Mereka cukup lama menahan nafsu. Terbukti nyata, magnet positinya mampu menyedot peserta sebanyak 21 starter.

BACA (JUGA) : Fun Race IMI-Pemuda Dragbike 2020 Mijen : Diramaikan 561 Starter, Agenda Rutin Bina Pemula

koizumi

Dalam pertarungan yang sangat ketat, perfoma dari Kawasaki KLX 150 berjuluk “Hanoman” kembali curi perhatian. KLX 150 warna ngejreng berbalut kelir kuning dan hijau ini terbukti menguasai kelas Sport 4 Tak 200 cc Non DOHC Pemula.

Hasilnya KLX milik tim Restu RJM yang digarap oleh Bambang from Bams Racing Oreo Magelang, Jawa Tengah ini menyabet podium 1 dan 2.

Adapun jokinya ialah Heru Patria untuk podium 1 yang menorehkan best time 08.095 detik, sedangkan juara ke-2 dibesut Ardi Child mencatatkan waktu 08.204 detik.

Sekilas untuk spesifikasi mesinnya, langkah bore up dengan dukungan piston berdiameter 68 mm, kalau strokenya tetap standar KLX. Jadi hampir 200 cc. Piranti katup dipasangi kombinasi 34 mm (in) dan 29 mm (ex). Ini dikawal oleh kinerja noken as berdurasi 275 derajat. you

Hasil Juara Sport 4 Tak 200 :

Facebook Comments

You May Also Like