Kualifikasi Moto3 Sepang : Martin & Bezzecchi Grid 1-2, Honda Vs KTM, Spanyol Vs Italia

BeritaBalap.com-Menit terakhir menjadi penentu dalam kualifikasi balap Moto3 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (3 November). Hampir semua rider bertarung di menit-menit terakhir tersebut. John Mc Phee (CIP Green Power) yang cukup lama bertahan di posisi terdepan, pada akhirnya harus bergeser.

Yang menarik dicermati, bahwa starting grid 1 dan 2 milik dua pembalap yang memang sedang bertarung ketat meraih juara dunia Moto3 musim 2018 ini. Jorge martin (Del Conca Gresini Moto3) menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 2 menit 11,731 detik, sedangkan posisi ke-2 milik Marco Bezzecchi (Redox PruestelGP) yang juga murid Valentino Rossi dengan perbedaan waktu yang sangat tipis 0,032 detik.

Untuk posisi ke-3nya milik Tony Arbolino (Marinelli Snipers Team) dengan best-time 0,334 detik. Sehubungan perseteruan Jorge martin dan Marco Bezzecchi bukan rahasia umum lagi adalah representasi dari pertarungan Honda dan KTM dalam meraih supremasi Moto3, ini juga kompetisi antara Spanyol dan Italia.

koizumi

Makin menegangkan karena ini tahun terakhir mereka di balap Moto3 sebelum naik strata ke Moto2 musim depan (2019). Martin siap menuju Red Bull KTM Ajo, sedang bezzecchi di Tech3 KTM. Poin mereka saat ini berbeda 12 nilai saja dan masih ada 50 nilai yang diperebutkan dalam dua seri ini (Malaysia dan Spanyol).BB1

 

 

Facebook Comments

You May Also Like