BeritaBalap.com- Wabah Virus Covid-19 atau populer disebut Virus Corona makin kronis. Makin menjadi. Telah menyebar kemana-mana dan memberi dampak yang luar biasa terhadap kehidupan umat manusia. Atas kejadian luar biasa tersebut, maka Lady Racer Indonesia mengajak untuk membantu para korban terdampak virus Corona.
Buat kalian yang ingin memberikan bantuan kepada para korban terdampak Virus Corona, begini caranya ! Salurkan donasi terbaik kalian dengan cara klik dan kunjungi https://bandung.indonesiadermawan.id/ladyracerindonesia. Disitu kalian bisa mendapatkan informasi lengkap cara untuk menyalurkan bantuan kepada para korban terdampak Virus Corona.
“Bentuk kegiatannya berupa penggalangan dana untuk melawan pandemi virus Covid-19 ini. Jadi kita mengajak teman-teman dimana saja, baik yang mengetahui informasi ini dari media sosial maupun melalui pemberitaan ini untuk meberikan donasi kepada pihak yang benar-benar membutuhkan saat wabah virus corona ini beredar semakin luas,” buka Destya Iskandar, perwakilan Lady Racer Indonesia.
Lebih lanjut, Desya Iskandar menambahkan. “Tujuan utamanya lebih ke umum, jadi dana yang terkempul nantinya akan kita sumbangkan untuk tim medis di daerah terpencil yang membutuhlan APD dan masyarakat yang penghasilannya dibawah rata-rata dan pekerja harian yang terdampak denga adanya kebijakan Lockdown dan Work From Home (WFH), “tambahnya.
Agar lebih maksimal lagi, Lady Racer Indonesia bekerja sama dengan relawan Aksi Cepat Tanggap (ATC) Jabar. Hyupe, saatnya kita bergerak untuk memberikan bantuan kepada para korban terdampak Virus Corona ini. Karena, wabah virus Corona ini bukan hanya sepenuhnya tanggung jawab Pemerintah.
“Betul, kita bekerjasama dengan relawan ACT Jabar untuk penampungan dan penyebaran dananya. Tidak hanya mengajak dan menyalurkan saja, tapi rencananya nanti ada perwakilan dari Lady Racer Indonesia yang ikut turunmenjadi relawan saat memberikan bantuan kepada korban terdampak Virus Corona dari dana yg terkumpul tersebut,” pungkas Destya Iskandar.
Nah, ayo tunggu apa lagi ? Saatnya kita bergerak untuk membantu para korban terdampak virus Corona. Sekali ditegaskan biar enggak lupa, caranya kunjungi atau klik https://bandung.indonesiadermawan.id/ladyracerindonesia untuk menyalurkan bantuan kalian. Edhot