BeritaBalap.com-Legenda MotoGP, Kevin Schwant mengalami insiden serius saat sedang membesut pacuan Motkros dalam latihan di Austin, Texas, USA. Schwantz yang juga juara dunia GP500 (1993) mengalami cedera patah pada kaki kanannya hingga wajib dilakukan langkah operasi.
Sekilas informasi saja, saat ini Kevin Schwantz yang berasal dari Houston, Texas sudah berusia 54 tahun. Terakhir balap tahun 1995 dan berlangsung sejak 1986. Jadi memang Kevin Schwantz sangat mencintai dunia balap motor. Oh ya, karir balapnya dihabiskan di tim Suzuki, bahkan hingga saat ini menjadi bagian dari tim penasehat Suzuki.
“Sebuah kecelakaan selama pelatihan MX di peternakan orang tuaku membuat saya harus menjalani operasi. Prosedur ini dijadwalkan untuk hari Senin, “ujar Kevin Schwantz pada Instagram pribadinya. Nah, proses operasi sudah berjalan lancar, seperti yang kembali diungkapkan Kevin Schwantz pada Instagram pribadinya.
“Mereka telah menemukan patah pada tulang bagian tengah lengan kaki, sehingga akan membutuhkan waktu sedikit lebih lama dari yang diharapkan untuk menyembuhkannya. Terima kasih kepada David C. Laverty dan seluruh tim Ortopedi Texas untuk perawatan yang baik ini, “tambah Kevin Schwantz yang start dalam balap grand prix sudah 105 kali dan podium juara sebanyak 25 kali. BB1