Lorenzo Jagokan Quartararo Raih Juara Dunia Dibanding Aleix dan Pecco ?

BeritaBalap.com-Juara dunia MotoGP 2010, 2012 dan 2015 Jorge Lorenzo menyebut 3 nama yang akan menjadi calon kuat peraih juara dunia MotoGP 2022. Jadi ini masih konteks prediksi ya karena masih ada 9 putaran lagi yang belum dipentaskan.

BACA (JUGA) : Bos Ducati Sebut 3 Nama Kandidat Juara Dunia Hingga Seri Ke-11, Mir Dan Bastianini Tidak Masuk

Tiga nama tersebut adalah Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dan Francesco Bagnaia ‘Pecco’. Siapa yang kemudian dijagokannya ? Sebelum menjawab, maka dia mengatakan bahwa posisi Quartararo saat ini adalah mengingatkannya saat Ducati begitu identik dengan Casey Stoner dan Honda dengan Marc Marquez.

koizumi

Artinya memang lebih menonjol dari Bagnaia ‘Pecco’ ataupun Aleix Espargaro. Hanya saja memang ditekankan Jorge Lorenzo bahwa jangan sampai Quartararo melakukan kesalahan lagi seperti saat di Assen Belanda.

BACA (JUGA) : Sindiran Keras Puig ! Sebut Walaupun Motor Eropa Dominan Tapi Yang Juara Dunia Jepang

“Situasinya mengingatkan saya ketika di Ducati hanya Stoner yang cepat, atau Marquez dengan Honda. Kejutan lainnya, bahwa diantara motor ada Aprilia. Lalu ada faktor Aleix yang telah matang banyak dalam semua aspek”.

“Jika Fabio terus tidak melakukan kesalahan, mustahil bagi Aleix dan Bagnaia untuk mengalahkannya. Tapi jika dia tidak melupakan kesalahan Assen dan akan mulai membuat kesalahan lagi. Mari kita lihat di Silverstone kapan dia harus melakukan penalti putaran panjang (hukuman long lap penalty Quartararo di Silverstone, red), ”ucap Jorge Lorenzo yang saat ini menjadi komentator MotoGP di DAZN.

BACA (JUGA) : Marc Marquez Bicara Waktu Pemulihan Dan Harapan Saat Balap Di Usia 30 Tahun

Mengacu klasemen sementara saat ini, memang gap poin FQ20 dengan dibawahnya lebih dekat. Dengan Aleix Espargaro berbeda 21 poin saja dari sebelumnya 34, sedangkan dengan Pecco menjadi 66 dari sebelumnya 91.

Nah, yang ditekankan Jorge Lorenzo bahwa Quartararo memiliki mental yang lebih baik karena memang pernah meraih juara dunia MotoGP 2021. Aleix dan Pecco disebutnya akan lebih gugup dengan situasi seperti saat ini. Aleix memang mengakui tekanan keras pada dirinya saat ini dan ingin menikmati liburan panas, sedangkan Pecco mengaku lebih berhati-hati dan takut jatuh lagi saat balap di Assen.

BACA (JUGA) : Loyonya Prestasi Honda Di MotoGP Karena Tidak Rekrut Dani Pedrosa Sebagai Penguji ?

“Memang benar bahwa Quartararo telah membuka kembali sedikit tantangan, ini bukti sebagai seorang manusia, tetapi saya tidak mengharapkan kesalahan lain darinya. Apalagi dibandingkan dengan Aleix dan Pecco, maka dia sudah menjadi juara, jadi dia akan kurang gugup dari mereka, “tambah Jorge Lorenzo yang dilansir dari Gazzetta dello Sport. BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like