MBP Racing Pemalang, Peduli Joki Pemula, Podium Dragbike Gadhuro Tegal

BeritaBalap.com- Tim dragbike dengan label MBP Racing Pemalang ini selalu konsisten menampakkan diri dalam tiap ajang event dragbike di seputaran Jawa Tengah. Maksudnya konsisten bertarung dan kasih unjuk taringnya. Bukan mau berkelahi, tapi siap buktikan perkembangan riset terbaru.

Bahkan sebagai buktinya dalam mengikuti ajang karapan 201 meter, tim yang kini dimotori oleh kakak beradik Bangkit dan Handoko selalu menghasilkan prestasi. Terlebih lagi, tim privater MBP Racing ini fokus untuk mendukung joki pemula atau new comer. Ini wujud empati pada pembinaan. Patut diapresiasi

BACA (JUGA) : Hasil Juara Gadhuro Dragbike 2020 Tegal (15 Agustus)

koizumi

“Nama MBP itu singkatan dari saya yaitu M. Bangkit Pribadi. Kami utamanya ingin angkat potensi pemula untuk intens berprestasi di ranah dragbike,” ujar Bangkit yang membangun tim dragbike mulai tahun 2018.

MBP Racing Pemalang, mulai Didik (Kiri), M.Bangkit Pribadi (Tengah) dan Handoko (Kanan)

Pasukan yang bermarkas di Comal, Pemalang, Jawa Tengah ini mempunyai 3 amunisi tempur, adalah F1ZR bebek tiet racikan Abah Atonk MCM Kebumen, kemudian Ninja std garapan Mondol Boter dan FU Porting di TRZ Racing. Dan di beberapa gelaran di Jawa Tengah, tim MBP Racing ini selalu menyabet juara. Disitu spesialnya.

Aktual (15-16 Agustus) pada hajatan Gadhuro Drag Bike di sirkuit Jalingkut Tegal lalu mampu meraih juara ke-2 di kelas Sport 2Tak Std 155 cc Pemula Lokal Tegal lewat joki S. Welly. Selain Ninja Standar dan Fu Portingnya, juga bertarung di kelas non lokal, namun  dewi fortuna belum berpihak.

BACA (JUGA) : Klasemen Sementara Gadhuro Dragbike 2020 Hingga Seri 2 Tegal

“Di event Tegal lalu persaingan ekstra ketat dan sangat kompetitif, jadi kami juara di pemula lokal sangat bersyukur. Terlebih kami akan set up lagi motor-motornya untuk event berikutnya, dan semoga bisa hasil maksimal,” jelas Bangkit yang diangguki Handoko. Oke siap, kasih-kasih info ya ke BeritaBalap.com. You

Tonton VIDEO Curhatan Eko Chodox di Musim Balap Dragbike 2020 ini :

Facebook Comments

You May Also Like