Meski Kurang Maksimal Di MXGP 2021 Maggiora Tim Gajser Masih Memimpin Klasemen

BeritaBalap.com- Meski kurang maksimal di MXGP 2021 Maggiora Tim Gajser masih memimpin klasemen sementara dikelas utama dengan total poin 124. Kroser andalan Honda ini finish diurutan kelima saat melakoni debut moto pertama putaran 3 MXGP 2021 (4/7).

BACA JUGA : Hasil Dan Standing Poin MXGP 2021 Maggiora

“Itu adalah hari yang sulit, dengan cuaca dan hasil, tetapi saya masih memimpin kejuaraan jadi saya harus melihat sisi positifnya. Pada moto pertama saya memiliki awal yang baik tetapi saya tidak bisa melewati lapangan jadi saya hanya harus senang dengan tempat kelima, meskipun saya merasa saya lebih cepat daripada yang di depan,” ungkap Tim Gajser.

koizumi

Lalu, pada moto 2 para pembalap termasuk Tim Gajser harus bekerja ekstra karena lintasan berubah menjadi lumpur akibat guyuran hujan yang lebat. Selain lintasan menjadi licin, tentu ini dirasa sangat berat bagi para pembalap termasuk Tim Gajser.

“Sekali lagi, saya berjuang keluar dari gerbang di balapan kedua dan dengan hujan lebat yang membuat segalanya menjadi sulit. Kemudian sebuah batu mengenai kacamata saya di lap pertama dan itu sangat sulit karena itu berarti saya harus bekerja lebih keras untuk membuat operan tetapi saya berhasil dan akhirnya finish diurutan keenam dan saya masih memimpin klasemen,” bilang Tim Gajser.

Hasil total moto 1 dan moto 2 pada laga MXGP 2021 Maggiora, Tim Gajser meengantongi 31 poin dan masih memimpin klasemen dengan total poin 124. Jeffrey Herlings (KTM) yang memenangkan balap di Maggiora kini semakin mendekat dengan total poin 118.

Putaran MXGP 2021 selanjutnya akan dilangsungkan di Oss, Belanda pada 18 Juli mendatang dimana lintasan berpasir akan menjadi tantangan tersendiri bagi Tim Gajser. “Saya senang pergi ke Oss karena ini adalah trek baru dan saya menikmati bermanufer diatas pasir, jadi itu pasti menyenangkan,” pungkas kroser asal Slovenia ini. Edhot / Foto : dirtbikemagazine

Facebook Comments

You May Also Like