Murid Rossi Ini Penuhi Target Tim, Morbidelli : Terbaik Sepanjang Karir MotoGP Saya

BeritaBalap.com-Finish ke-5 di Sirkuit COTA, Austin, USA (14 April) dipastikan menjadi kebahagiaan tersendiri bagi Franco Morbidelli. Ini setelah mengalami insiden dengan Maverik Vinales di lap akhir saat seri Argentina. Tambahan 11 poin menjadi semangat tersendiri bagi Morbidelli yang notabene adala murid Valentino Rossi di VR46 Riders Academy.

Makin spesial, finish ke-5 di Austin disebut sebagai hasil terbaik sepanjang mengikuti balap MotoGP (sejak 2018). “Itu adalah balapan yang hebat di Austin dan saya sangat senang. Kualifikasi kemarin agak disayangkan bagi kami, tetapi saya tahu potensi ada di sana. Saya dapat memperoleh beberapa posisi selama balapan dan mencapai posisi 5 teratas pertama saya di kelas utama, “bangga Morbidelli yang berusia 24 tahun dan juga juara dunia Moto2 tahun 2017.

BACA (JUGA) : Rossi : Balapan 2019 Lebih Ketat, 3 Jawara Seri Dengan 3 Motor Berbeda

koizumi

“Sayangnya, saya harus melambat menjelang akhir race, tetapi saya pikir kami bekerja dengan sangat baik dan ada peningkatan. Kami semakin dekat ke atas berkat kerja keras seluruh tim dan semua yang bekerja dengan saya. Saya merasa hebat dan tidak dapat menunggu lagi untuk Jerez, “tambah Morbidelli yang saat ini ada di urutan ke-11 dalam klasemen sementara MotoGP 2019.

Putaran Jerez Spanyol sendiri akan belangsung pada 3-5 Mei. Pada bagian lain, target timnya, Petronas Yamaha SRT memang dapat berada di posisi 6 besar. Itu buat Morbidelli. Kalau rekan satu timnya, Fabio Quartararo lebih difokuskan untuk mengejar pendatang baru terbaik atau rookie of the year.

BACA (JUGA) : Bahagianya Rossi, 2 Muridnya Finish Ke-5 Dan Ke-9 (MotoGP 2019 Austin)

“Untuk Morbidelli, maka 6 teratas adalah tujuan kami, jadi hasil ini tentu akan memberinya dorongan dalam motivasi. Kalau Fabio, kami menargetkan gelar “rookie of the year ” dan dia sekarang memimpin peringkat ini, jadi ini adalah momen yang sangat baik bagi kami. Saya berharap bahwa kami dapat melanjutkan pekerjaan ini di Jerez dan mendapatkan lebih baik, “tukas Willco Zeelenberg selaku komandan tim. BB1

Klasemen Sementara MotoGP 2019 :

Facebook Comments

You May Also Like