Tim Oryza Racing Ternate Siap Menggebrak (2018), Ini Aktornya Dan Rencana Mereka…  

Beritabalap.com-Mungkin banyak yang belum tahu ataupun setengah tahu tentang sosok Oryza Racing asal Ternate, Maluku Utara yang mensupport Gupita Kresna saat seri ke-3 Kejurnas Sport 150 cc (IRS 2017 Sentul) beberapa waktu lalu (27 Agustus). Dalam hal ini, portal beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap siap memberikan siapa mereka dan bagaimana planning mereka kedepan (2018).

“Tahun ini, kita sudah mengikat kontrak Gupita Kresna dan diback-up kakaknya, Bima Aditya sebagai mekanik. Ini untuk Motorprix Jawa dan ikut mendukungnya di IRS 2017 Sentul. Juga ada pembicaraan untuk musim 2018, “tukas Haekal  sebagai manajer tim Oryza yang juga mantan road racer tahun 2002-2006. Oh ya, fotonya Haekal sebagai foto utama berita ini, tepatnya pada sisi kanan ya.  Kita jelasin biar tidak salah orang. He..he..he..he..

M Ghifari (kiri) selaku pemilik tim Oryza Racing dan Gupita Kresna (kanan)

Sekilas informasi saja, Haekal ini merupakan sohibnya M Ghifari selaku pemilik tim yang juga pengusaha sukses asal Ternate, Maluku Utara. M Ghifari merupakan komandan dari Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) wilayah Maluku Utara. Mereka ini rekannnya pemain senior balap tanah air yang juga duet maut, Hasan IRM dan Sofian. Itupun dari Ternate.

koizumi

“Planning kita kedepan ialah punya tim yang bermain di Jawa untuk balap Motorprix ataupun Kejurnas Sport, “tutur M Ghifari saat bertemu portal beritabalap.com di Sentul, Sabtu (27 Agustu). Kedatangannya di paddock tim menjadi semangat tersendiri bagi Gupita Kresna yang hadir dengan wearpack baru dan pada akhirnya merebut podium juara di race 1 Kejurnas Sport 150 cc.

“Saya sudah ada pembicaraan dengan mereka untuk balap di Jawa tahun depan. Saya akan mengawal Gupita Kresna dan pemula dari Ternate, “tukas Bima Aditya. Kita tunggu saja ya perkembangannya lebih lanjut. one”s/BB1 

 

 

 

Facebook Comments

You May Also Like