BeritaBalap.com-Manajemen Pertamina mengajukan Surat Keberatan Aras Pemberitaan Negatif sehubungan masalah yang dihadapi Mandalika Racing Team Indonesia yang disebut belum membayar kewajibannya atas biaya aktifitas balap FIM CEV Moto2 musim 2021 lalu. Maksudnya dengan pihak rekanan kerjasama.
Demikian garis besar dari postingan akun Instagram : Team StyloBike. Kembali ke bahasan awal. Pertamina merasa dirugikan karena merupakan sponsor dari Mandalika Racing Team Indonesia. Tentu saja, ini menyangkut image Pertamina, baik secara nasional ataupun dalam reputasi internasiomal.
Dalam hal ini, portal Berita Balap mendapat surat keberatan Pertamina tersebut dari Haji Eddy Saputra sebagai salah satu Petinggi PP IMI. Dikatakannya bahwa Ketum PP IMI Bambang Soesatyo sampai berkomunikasi dengannya untuk problem ini. Harapannya agar masalah ini dapat segera diselesaikan manajemen tim.
“Harusnya sebagai sebuah manajemen tim profesional, mereka itu membuat press release. Jadi informasinya tidak menjadi bola liar atau simpang siur. Tidak membiarkan pendapat orang berbeda-beda. Harus ada penyatuan persepsi menyangkut kejadian memalukan ini, “tegas Haji Eddy Saputra.
“Kan saat launching tim, itu jelas siapa yang terlibat dengan berbagai jabatannya secara struktural. Kita apresiasi saat itu karena mereka sangat bangga dengan membawa nama Indonesia”.
“Tetapi kenapa sekarang tidak pro aktif untuk menyelesaikan masalah serius ini. Jangan kasih info secara pribadi ke si-A, kemudian ke si-B dan seterusnya. Buat saja pemberitaan resmi dari manajemen agar semuanya jelas dan cleared di mata Rakyat Indonesia. Masak tidak memiliki humas tim. Kan ini juga berdampak bagi Indonesia di mata dunia, “tambah Haji Eddy Saputra. BB1