Race 2 WorldSBK dan WorldSSP300 Imola Dibatalkan, Hujan Deras Diputuskan Berbahaya !

BeritaBalap.com-Dikarenakan hujan lebat yang tidak kunjung berhenti, juga adanya beberapa titik genangan air, maka race ke-2 balap WorldSBK ataupun kelas WorldSSP300 di Sirkuit Imola, Italia harus dibatalkan. Sempat ditunda dalam 3 kali kesempatan, namun hujan tetap hadir dan memang diprediksi akan hujan hingga larut malam.

Kemudian sebagian besar pembalap menyebut ini terlalu berbahaya hingga akhir diputuskan untuk dibatalkan. “Ini berhubungan dengan keselamatan kita, “tegas Alvaro Bautitsa, petarung tim Aruba IT Racing yang memimpin klasemen sementara WorldSBK 2019 yang tidak setuju diadakan balapan di trek dalam kondisi hujan deras tersebut.

So, mengacu hasil ini, maka rider binaan Yamaha Indonesia, Galang Hendra Pratama tidak jadi berkompetisi di kelas WorldSSP300 yang rencananya akan dipentaskan setelah race ke-2 WorldSBK. Anyway, ini memang keputusan yang tepat karena perjalanan WorldSBK ataupun WorldSSP300 masih panjang. Jangan sampai terjadi berbagai insiden berbahaya.

koizumi

Sebelumnya di Race 1 WorldSBK Imola, Sabtu (11 Mei) ataupun Superpole Race (10 lap) pada Minggu pukul 11 siang (12 Mei) dimenangkan oleh pembalap Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team). BB1

BACA (JUGA) : WorldSBK Imola (Superpole Race) : Rea Taklukkan Duo Ducati, ZX-10RR Podium Lagi

BACA (JUGA) : Race 1 WorldSBK Imola : Pecah Telur Di 2019 ! Rea Hantar ZX-10RR Podium Jawara

Facebook Comments

You May Also Like