Resmi ! Pangeran Arab Saudi : Kontrak Tim VR46 Sudah Ditandatangani, Nilainya 260 Milyar/Tahun

BeritaBalap.com-Pada akhirnya, Pangeran Abdulaziz bin Abdullah bin Saud bin AbdulAziz Al Saud menjawab keraguan banyak pihak. Bahwa mereka sudah menandatangani kontrak dengan tim VR46 mulai musim MotoGP 2022. Demikian yang dilakukan dalam press conference secara online dengan media-media Italia.

“Kami memiliki kesepakatan dengan Valentino dan VR46 , tetapi masalah muncul karena kami mengumumkannya terlalu cepat. Secara hukum, proyek-proyek ini harus diumumkan terlebih dahulu secara nasional dan baru kemudian secara internasional”.

BACA (JUGA) : Profil Francesca Sofia Novello, Pacarnya VR46 Yang Diberitakan Hamil

koizumi

“Saat ini kami sedang menyelesaikan rincian terakhir dengan empat kementerian yang terlibat: Olahraga, Keuangan, Keuangan Internasional, dan Media. Konferensi pers resmi pemerintah akan diadakan minggu depan, Rabu, di mana kami akan memberikan semua detailnya, “ujar Pangeran Abdulaziz bin Abdullah bin Saud bin AbdulAziz Al Saud yang dilansir dari media asal Italia, Tuttomotoriweb.

Lebih lanjut, Pengeran Arab Saudi juga mengungkapkan nilainya. Itu sekira 18 juta dollar atau kisaran Rp. 260 milyar/tahun. Jadi ini dalam konteks tim balap ya. Bukan dalam aktifitas motorsport VR46 yang berhubungan dengan apparel atau merchandise VR46.

BACA (JUGA) : Rossi Bantah Jual VR46 Ke Arab Saudi, Sebut Pula Tolak Yamaha Yang Merayunya

“Kontrak sudah ditandatangani dan minggu depan kami akan mengirimkan seluruh jumlah untuk menutupinya, sekitar 18 juta dolar setahun, “tukas Pangeran Abdulaziz bin Abdullah bin Saud bin AbdulAziz Al Saud. BB1

Facebook Comments

You May Also Like