Rossi Bersama Dainese Sumbangkan Uang 790 Juta Kepada Yayasan Simoncelli

BeritaBalap.com-Valentino Rossi dan Dainese selaku produsen pakaian balap (racing-gear) memberikan sumbangan sebesar 49 ribu euro atau sekitar Rp. 790 juta kepada Yayasan Marco Simoncelli (Fondazione Marco Simoncelli Onlus 58). Demikian sebagai hasil dari aktifitas Rossi yang menjadi instruksur balap di Sirkuit Misano, Italia.

Dalam hal ini, The Doctor memberikan edukasi dan praktek langsung di trek kepada mereka yang terpilih mengikuti kegiatan. Terdiri dari 4 siswa yang proseduralnya melalui lelang. Ada teori (15 menit), praktek sebanyak 2 kali masing-masing 20 menit dengan Yamaha R1 dan evaluasi bersama. Oh ya, disebut dengan kelas “Dainese VR46” dan memang semuanya ini dalam rangka kegiatan amal.

BACA (JUGA) : Ini Puluhan Pembalap MotoGP, Moto2 & Moto3 Yang Disupport Dainese (Wearpack)

koizumi

Sekilas informasi saja, Yayasan Simoncelli berdiri sebagai wujud kecintaan ayah dari Marco Simoncelli, yaitu Pablo Simoncelli, juga Rosella Simoncelli dan Kate Fretti sebagai sahabatnya Marco Simoncelli yang meninggal dunia pada Oktober 2011. Itu setelah mengalami accident di MotoGP Sepang, Malaysia.

“Ide yang sangat bagus dari Dainese. Saya sangat senang ketika mereka menyarankan itu kepada saya, karena selalu menyenangkan bisa melakukan sesuatu yang baik, terutama untuk Yayasan Marco. Ada empat orang, satu dengan pengalaman lebih banyak dan lainnya dengan kurang, tetapi itu bagus untuk mengajari mereka rahasia Misano, “tutur Rossi. BB1

Facebook Comments

You May Also Like