Runner-up Moto3 Inggris Ini Jadi Pesaing Galang Hendra, Sama-Sama Debut WSSP300 Portugal

Beritabalap.com-Rider asal Inggris, Taz Taylor siap menjalani debut alias penampilan pertamanya dalam balap Supersport300 (WSSP300) seri Portugal nanti (15-17 Sept). Taz Taylor menggantikan petarung asal Selandia Baru, Avalon Biddle yang mengakhiri hubungan dengan timnya, Benjan Racing Team.

Kabarnya Avalon Biddle akan fokus di kejurnas supersport Selandia Baru. Taz Taylor sendiri akan menjalani sisa putaran WSSP300 (Portimao Portugal, Magny Cours Perancis dan Jerez Spanyol). “Ini adalah kesempatan Taz Taylor dan ia sangat antusias, “ujar Rob Vennegoor selaku manajer tim.

Taz Taylor sendiri merupakan runner-up Moto3 Inggris tahun 2014-2015. Saat ini berusia 19 tahun. Alhasil, Taz Taylor yang akan membesut pacuan Ninja 300 siap bersaing dengan pebalap tanah air, Galang Hendra Pratama (Yamaha Racing Indonesia) yang juga bertarung wild-card untuk pertama kalinya di WSSP300 Portugal. Ikutin terus ya perkembangan balap WSSP300 di portal beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap. BB1

koizumi
Facebook Comments

You May Also Like