BeritaBalap.com-Mantap ! Serangan ke segala penjuru angin. Efektif pula karena one make race pabrikan. Ini yang dilakukan IRC Tire dalam seri perdana gelaran Yamaha Sunday Race 2022 di Sirkuit Sentul, Bogor, akhir pekan ini (18-19 Juni).
Catatan penting pula, bahwa IRC Tire alias Ban IRC konsisten mendukung Yamaha Sunday Race sejak pertama kali dipentaskan tahun 2015. Jadi terbukti setia dilakukan IRC Tire.
“Kita sejak awal mendukung pelaksanaan Yamaha Sunday Race. Ban IRC Road Winner juga dipakai dalam kelas pembinaan Junior Pro dengan All New R15, “terang Dodiyanto selaku Senior Brand Executive & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk yang merupakan produsen IRC Tire.
Disamping itu juga, IRC Tire mendukung tim terbaik dan terbesar di hajatan Yamaha Sunday Race 2022. Dalam hal ini, tim Yamaha Cargloss IRC RRS yang dikomandoi Rey Ratukore.
Saat berita ini ditulis, tim Yamaha Cargloss IRC RRS memang dominan berada di barisan depan dalam hasil kualifikasi R25 Pro Rider dan R15 Pro Rider. Bahkan podium 1-2 kelas tersebut lewat pembalap Aditya Fauzi dan Rey Ratukore. Tim Yamaha Cargloss IRC RRS diperkuat jagoan-jagoan nasional seperti Rey Ratukore, Aditya Fauzi, Reza Hanum dan Eric Saputra.
“Kita mendukung timnya Yamaha RRS milik Rey Ratukore sejak awal. Baik di balap sport ataupun balap bebek, “tambah Dodiyanto yang juga hadir langsung di Yamaha Sunday Race 2022 Sentul. Bb1
Tonton VIDEO Pembukaan Seri 1 YSR 2022 Sentul :