BeritaBalap.com-Walaupun tim privateer alias non pabrikan, namun tim SND Factory Racing Rapido tidak kalah jumlah kru yang dibawa dalam setiap seri Asia Road Racing Championship 2019 (ARRC 2019).
Pasukan yang dikomandoi Haji Sandy Agung sebagai pemilik tim ini bertarung di kelas Underbone 150 (UB150) dengan trio rider nasional, Gupita Kresna, Wawan Wello dan Syahrul Amin.
“Jadi kita bertarung dengan 3 motor. Setiap motor itu dikawal 3 orang. Itu belum termasuk mekanik yang dalam hal ini dipegang Mas Niko dan Mas Onggo. Belum lagi bagian yang mengurusi manajemen tim dan sebagainya di paddock. Total kita berangkat sekitar 16 orang, itu termasuk saya dan istri yang selalu ikut, “terang Haji Sandy Agung, akrab disapa Pak Haji yang juga pemilik merk SND Racing yang menyediakan berbagai part balap untuk berbagai motor dan bermarkas di Bandung.
Lebih lanjut, berapa biaya yang dikeluarkan dalam setiap seri ARRC 2019 ? “Kalau di Malaysia ini, biayanya sekitar 150 juta karena kita hadir sejak pre-season. Biasanya sekitar 100-120 juta. Hanya saja, seri Jepang yang lebih mahal, itu kita perkirakan 300 juta seperti juga tahun lalu, khusus untuk putaran Jepang. Bisa jadi Korea juga akan seperti itu. Itupun sudah ada penghematan dengan cara menyewa rumah. Seperti di Malaysia kemarin atau tahun lalu saat di Australia. Kalau di Thailand, kita sudah punya langganan hotel yang tidak terlalu mahal, “beber Haji Sandy Agung yang juga mantan underboner nasional di tahun 2000-an.
“Perkiraan saya untuk satu musim full-series ARRC 2019, maka akomodasi tim kita sekitar Rp. 1,1-1,3 Milyar. Tahun ini, kita main 6 seri karena seri Australia tidak ada UB150, “tambah Haji Sandy Agung yang mendapat dukungan sponsor dari luar Indonesia, yaitu velg asal Malaysia, yaitu merk Rapido dan produk sokbreker premium dari Tiawan, Racingbros.
Pastinya, target serius meraih juara ARRC 2019 (UB150) menjadi hal lumrah bagi pasukan SND Factory Racing Rapido yang tahun lalu (ARRC 2019) beberapa kali meraih podium juara. Semoga ya Pak Haji ! BB1
Jadual ARRC 2019 :