Stress Alami Jet Lag Pesawat, Johann Zarco : Siap Podium Putaran Eropa

BeritaBalap.com-Pebalap tim Tech3 Yamaha mengakui bahwa ia harus menjalani hari-hari yang cukup membutuhkan proses adaptasi. Dalam konteks ini sehubungan kondisi jet-lag yang dialami setelah mengalami penerbangan yang dipastikan jauh dalam 3 seri MotoGP yang teah berjalan (Qatar, Argentina dan USA).

Secara harfiah, jet lag membuat perubahan orientasi waktu istirahat (tidur) yang notabene membutuhkan proses penyesuaian. “Butuh dua hari sampai saya dapat kembali ke bentuk semeula, begitu banyak jetlag yang saya alami, “tukas Johann Zarco yang diberitakan akan bergabung dengan tim pabrikan KTM untuk dua musim balap 2019-2020.

Sekilas informasi saja, saat ini racer asal Perancis ini ada di posisi ke-5 dalam klasemen sementara MotoGP 2018. Itu hasil dari finish ke-8, ke-2 dan ke-6 dalam 3 putaran MotoGP 2018 yang telah dilalui.

koizumi

Lebih lanjut, Johann Zarco menegaskan bahwa seri-seri Eropa yang akan berlangsung kedepan ini merupakan momen yang sangat ia sukai. Target podium menjadi bidikan serius dari Rookie Of The Year 2017 ini.

“Saya memiliki kenangan indah tahun lalu di seri Eropa dan tahun ini saya ingin lebih baik lagi, “tutur Johann Zarco.

“Sekarang saya merasa siap untuk balapan berikutnya dan saya sangat senang bahwa saya akan segera kembali ke motor saya. Tentu saja, kami tidak kehilangan kepercayaan pada kemenangan dan podium. Mari kita lihat apa yang akan terjadi, “tambah Johann Zarco.

Adapun seri MotoGP 2018 akan berlangsung cukup lama di benua Eropa. Yaitu di Jerez Spanyol, kemudian Le Mans Perancis, Mugello Italia, Barcelona Spanyol dan Assen Belanda. Seterusnya di Jerman, Ceko, Austria, Inggris, Italia dan Spanyol lagi. BB1

Facebook Comments

You May Also Like