Tak Hanya Support, EFJE Racing Juga Borong 9 Podium Hingga Raih JU di West Java Road Race 2024 Part 2

BeritaBalap.com- Kesuksesan EFJE Racing terus berlanjut dalam kompetisi balap khususnya Road Race di Jawa Barat. Tengok saja pada gelaran West Java Road Race 2024 part 2, tim ini tidak hanya memberikan support, tetapi juga berhasil memborong 9 podium serta meraih Juara Umum (JU).

BACA JUGA : AMA Racing Titan Speed Langsung Tebar Pesona Di Kelas Para Raja

Hal tersebut terpantau langsung pada hajat balap persembahan Sumber Production yang berlangsung dilintasan Brigif 15 Kujang II, Cimahi, (30/3) lalu. Prestasi istimewa dari tim balap berngaran lengkap EFJE Racing Mars Victory ICC Cepz Deden 13 BL ini adalah kemenangan gemilang yang diraih para rider andalannya.

koizumi
Akbar Abud on action

Mulai dari Akbar Abud yang berhasil meraih podium ke-3 dikelas Sport 2T 140cc Std Mix Rider. Tidak berhenti sampai disitu, Akbar Abud kemudian berhasil meraih double winner dikelas Bebek 2T 116cc Std Mix Rider dan Sport 2T 140cc TU Mix Rider.

BACA JUGA : Sesuai Target ! Bengkel Kampung & Danny Keder Sukses Pertahankan JU 2T Open

Selain itu, kontribusi dari rider lainnya seperti Atorix AP juga turut menyumbangkan podium ke-3 OMR Satria 2T S/D 125cc Std Mix Rider dan menjadi runner up dikelas Bebek 2T 125cc Std Mix Rider. Tak mau kalah, Andre Bagus juga turt menyumbang podium ke-4 dikelas OMR Satria 2T Std 125cc Pemula.

Andre Bagus meraih JU Matic Pemula

Makin spesial, kolaborasi EFJE Racing dan Mandira berhasil mengantarkan Andre Bagus meraih JU Matic Pemula. “Nah, khusus untuk kelas Matic Pemula, Andre Bagus mengandalkan pacuan dari Mandira. Kita hanya sekedar support saja mas,” sahut Farly Juandri akrab disapa Olih selaku owner tim.

BACA JUGA : Hasil Juara West Java Road Race 2024 Part 2 (30 Maret)

Selain performa gemilang para pembalap, dukungan dari mekanik handal spesialis 2T juga tidak boleh dilupakan. Sentuhan Imam Castro dari ICC Pratama pada pacuan motor 2T tentunya menjadi bagian tak terpisahkan dalam kesuksesan tim EFJE Racing.

Farly Juandri akrab disapa Olih (T-Shirt Hitam), owner EFJE Racing Mars Victory ICC Cepz Deden 13 saat menyerahkan JU 2T Open 

“Alhamduliillah saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim atas kerja kerasnya, sehingga hasil kemarin sangat memuaskan. Jujur, saya semakin percaya diri melihat performa motor 2T atas hasil yang didapat untuk menghadapi event selanjutnya di tahun 2024,” pungkas Olih yang diamini Dias (Mars Garage) dan Panji (Victory Racing Bandung). Edhot

Facebook Comments

You May Also Like