BeritaBalap.com-Pebalap tim Ducati, Jorge Lorenzo mengaku puas dalam hasil pengujian pra-musim MotoGP 2018 di Sirkuit Sepang, Malaysia. Maksudnya, hasil yang dicapai di hari pertama (28 Januari) dengan motor terbaru, Desmosedici GP18.
Lorenzo berada di posisi ketiga dibawah rekan se-timnya, Andrea Dovizioso dan mereka hanya berjarak tipis 0,03 detik saja. Menurut Lorenzo, motor telah membaik di tikungan dimana selama ini merupakan kelemahan klasik dari Ducati dan faktanya lebih cepat dari yang lama (GP17).
“Pacuan baru terlihat pada umumnya lebih cepat dari yang lama, jadi ini positif. Biasanya, anda butuh waktu lebih banyak untuk memperbaiki perfoma yang lama tetapi kali ini semua rider yang mencoba motor ini memperbaiki catatan waktu dari yang lama dan ini merupakan pertanda baik. Apalagi motor ini lebih dekat dengan gaya alami saya, “terang Lorenzo.
“Kita bisa membuka gas lebih cepat, saya bisa masuk tikungan dengan lebih percaya diri, saya bisa rebah sedikit lebih, jadi saya sangat senang dan puas. Dengan pengalaman 1 tahun lebih banyak, maka saya lebih mengerti motor ini dan motor ini lebih banyak sebagai motornya Lorenzo, “tambahnya.
Konteks yang sama juga diakui Andrea Dovizioso. Intinya, perfoma GP18 lebih baik dari GP17 dalam momen masuk dan keluar tikungan. “Masuknya lebih baik, yaitu bagian terakhir dalam pengereman dan saat melepaskan rem, itu akan mempengaruhi sedikit belokannya lebih baik, “tukas Andrea Dovizioso. Hasil hari pertama pengujian Sepang memang terbukti Ducati mendominasi dalam 5 besar. Ada 4 petarung Ducati di deretan lima besar. BB1