Tes MotoGP Qatar : Pol Espargaro Terburuk Diantara Rider Honda, Apa Katanya ?

BeritaBalap.com-Pol Espargaro (Repsol Honda) hanya berada di posisi ke-17 dalam pengujian MotoGP 2021 hari pertama, Sabtu (6 Maret). Ini terburuk diantara semua petarung Honda RC213V yang terlibat.

Maksudnya jika dibanding Stefan Bradl, Takaaki Nakagami dan Alex Marquez. Jika dibanding dengan Bradl yang tercepat dinatar pembesut Honda, maka gap dari Pol Espargaro adalah 0,93 detik.

BACA (JUGA) : Tes MotoGP Qatar : Kejutan Aprilia, Tapi Masih Jauh Dari Catatan 2019-2020

koizumi

Masih dibawah 1 detik dan itu dianggapnya sebuah hal yang spesial. Anyway, Pol Espargaro memang penghuni baru Honda. Masih dalam proses adaptasi.

“Saya melakukan lebih banyak putaran daripada orang lain, saya memulai lebih dulu dan kehabisan ban. Hari ini, saya pikir saya telah mencapai batas, tetapi jelas tanpa mengetahui motornya sulit untuk mencapai yang maksimal. Minggu akan menjadi hari yang lebih baik bagiku. Saya mengenal RC213V, saya pikir finish kurang dari satu detik di belakang Honda terbaik sama sekali tidak buruk seperti hari pertama, “terang Pol Espargaro.

BACA (JUGA) : Tes MotoGP Qatar : Enteng 1 Menit 54 Detik, Joan Mir : Terbukti Oke Tanpa Brivio

“Saya menuntut sebagian besar dari diri saya dan saya ingin menutup pengujian di tingkat yang lain para pebalap Honda. Saya harus bekerja keras, banyak informasi yang dapat membuat saya meningkat. Saya tidak punya target. Mustahil untuk berpikir kamu bisa berada di depan semua orang. Saya melakukan tes dengan cara yang netral. Hari pertama positif, meskipun saya harus meningkatkan diri, dan hari kedua akan lebih baik, “tambah Pol Espargaro.

Pol Espargaro yang merasa perbedaan 1 detik dair Honda tercepat adalah spesial dalam penampilan pertamanya

Pertanyaan menarik, apakah Honda RC13V itu sulit dikendarai ? Apakah memang sama dengan KTM RC16 yang selama ini ditunggangi pembalap asal Spanyol tersebut ? Jawabnya mesin Honda itu berbeda dengan KTM. Itu respon langsung Pol Espargaro.

“Tidak diragukan lagi memang sangat rumit, tapi motor mana yang tidak sulit ? Kamu harus beradaptasi secepat mungkin. Kompleksitas sebuah sepeda motor dapat bergantung pada gaya berkendara pembalapnya. Saat ini, gaya berkendara para rider dan DNA sepeda motor telah ditandai. Di atas segalanya, kita perlu bekerja di depan. Mesin Honda berbeda dengan KTM, penyaluran tenaganya berubah, “timpal Pol Espargaro. BB1

Hasil Test MotoGP Qatar : 
1. Aleix Espargaró, Aprilia, 1: 54.687 menit
2. Stefan Bradl, Honda, 1: 54.943 menit, + 0.256 detik
3. Joan Mir, Suzuki, 1: 54.980, + 0.293
4. Jack Miller, Ducati, 1: 55.022, + 0.335
5. Miguel Oliveira, KTM, 1: 55.084, + 0.397
6. Johann Zarco, Ducati, 1: 55.110, + 0.423
7. Franco Morbidelli, Yamaha, 1: 55.174, + 0.487
8. Alex Rins, Suzuki, 1: 55.198, + 0.511
9. Maverick Viñales, Yamaha, 1: 55.259, + 0.572
10. Alex Márquez, Honda, 1: 55.278, + 0.591
11. Takaaki Nakagami, Honda, 1: 55.467, + 0.780
12. Brad Binder, KTM, 1: 55.535, + 0.848
13. Francesco Bagnaia, Ducati, 1: 55.572, + 0.885
14. Valentino Rossi, Yamaha, 1: 55.584, + 0.897
15. Fabio Quartararo, Yamaha, 1: 55.707, + 1.020
16. Cal Crutchlow, Yamaha, 1: 55.807, + 1.120
17. Pol Espargaró, Honda, 1: 55.878, + 1.191
18. Jorge Martin, Ducati, 1: 56.147, + 1.460
19. Lorenzo Savadori, Aprilia, 1: 56.511, + 1.824
20. Enea Bastianini, Ducati, 1: 56.593, + 1.906
21. Yamaha Test1, 1: 56.641, + 1.954
22. Iker Lecuona, KTM, 1: 56.920, + 2.233
23. Danilo Petrucci, KTM, 1: 56.989, + 2.302
24. Luca Marini, Ducati, 1: 57.335, + 2.648
25. Sylvain Guintoli, Suzuki, 1: 57.460, + 2.773
26. Dani Pedrosa, KTM, 1: 57.617, + 2.930
27. Yamaha Test3, 1: 58.696, + 4.009
28. Michele Pirro, Ducati, 1: 58.917, + 4.230
29. Takuya Tsuda, Suzuki, 1: 59.693, + 5.006

 

Facebook Comments

You May Also Like