Test Rider KTM Dani Pedrosa Akui Kehadiran Jack Miller Sangat Penting Setelah 5 Tahun di Ducati

BeritaBalap.com-Jack Miller yang bergabung di tim pabrikan KTM memiliki arti penting. Terlebih setelah pembalap asal Australia ini berada 5 tahun di Ducati (2018-2022). Itu pendapat dari penguji KTM Dani Pedrosa.

BACA (JUGA) : Yamaha Berburu Serius Tim Satelit 2024, Target Serius Bergabungnya Tim VR46 ?

Banyak hal masukan yang akan diberikan oleh Jack Miller yang tahun ini menembus posisi 5 besar dalam klasemen akhir MotoGP 2022. Pengalamannya sangat penting untuk memecahkan masalah di KTM.  Ini yang disebut bahwa Jack Miller memiliki arting penting oleh Dani Pedrosa.

koizumi

“Jack itu berasal dari referensi pabrikan. Ini adalah nilai tambah yang besar bagi kami, karena ini bukan hanya masalah perbedaan antara motor Ducati dan KTM, tetapi juga strategi yang menentukan. Terutama bagaimana mereka mendekati kualifikasi, yang merupakan titik lemah kami, dan pendekatan balapan. Pengalaman Jack akan banyak membantu kami, “ucap Dani Pedrosa yang terakhir balap sebagai wildcard musim 2021 di Seri Red Bull Ring Austria.

BACA (JUGA) : Ini Keren, Ahli Telemetri Dan Komputer HRC Ungkap Spesialnya Marc Marquez Dalam Riset

Dani Pedrosa menekankan bahwa kinerja ban menjadi masalah serius sehubungan perfoma Ducati. Ini yang menjadi fokus perhatian mereka sebelum menjalani musim kompetisi 2023. Disebut pula bahwa Ducati lebih diuntungkan dengan adanya data dari 8 pembalap mereka.

“Jadi lebih mudah bagi pembalap Ducati untuk melaju lebih cepat dengan ban lunak baru, sebagai hasilnya mereka menempatkan ke-8 Ducati jauh di depan di grid. Lebih sulit bagi yang lain untuk berada di depan. KTM lebih mudah diatur dengan ban bekas, tapi kami belum bisa meningkatkannya dengan ban baru, ”tutur Dani Pedrosa yang dilansir dari Corsedimoto.

BACA (JUGA) : Awas, Motor GP22 Luca Marini Tahun Depan Bekas Juara Dunia Pecco

“Kami telah menemukan 2 area masalah yang berkaitan dengan kelemahan kami dalam hal kualitas. Saya pikir kami dapat menyelesaikan salah satu dari dua masalah untuk tahun 2023. Ban jelas merupakan poin kunci. Ducati memanfaatkan ini karena memiliki jumlah motor terbanyak di lapangan. Dan ternyata mereka menggunakan ban lebih baik dalam kompetisi, “tambah Dani Pedrosa yang saat ini berusia 37 tahun. BB1

Facebook Comments

You May Also Like