Tim withU RNF Yamaha Sebut Anggaran MotoGP 200 Milyar/Tahun, Cukupkah ?

BeritaBalap.com-Tim withU RNF Yamaha menganggarkan duit senilai 13 juta euro untuk balap MotoGP tahun depan (2022). Demikian yang dikutip dari SpeedWeek. Jadi itu buat 1 musim kompetisi karena memang kontrak dengan Yamaha ataupun dengan withU selama 1 tahun.

BACA (JUGA) : Terungkap ! Sponsor WithU Kasih Duit 80 Milyar Tim RNF Yamaha

Jika kita konversi ke satuan rupiah, maka nilai tersebut tadi adalah sekira Rp. 200 milyar. Catatan penting sehubungan anggaran ini, bahwa untuk kontrak 2 pembalapnya (Andrea Dovizioso dan Darryn Binder) langsung ditangani pihak Yamaha. Jadi manajemen tim tidak keluar duit lagi soal kontrak rider.

koizumi

“Dan karena kami suka bersaing dengan pembalap muda, anggaran pembalap biasanya tidak besar. Kami berbicara tentang kurang dari 1 juta euro untuk dua pembalap, “tutur Razlan Razali selaku pemilik tim.

BACA (JUGA) : Rossi Sebut 2 Momen Tersulit Dan Menyedihkan Dalam Karir Balapnya

Sekila informasi saja, saat memiliki tim MotoGP, Moto2 dan Moto3, tim Petronas Yamaha SRT menganggarkan duit senilai 18 juta euro atau hampir Rp. 300 milyar. Maka dari itu, untuk menghemat anggaran, tim Moto2 dan Moto3 nya dibubarkan. Tidak jalan lagi.

Bagaimana dengan withU sebagai sponsor utama tim ? Berapa dana yang dikucurkan mereka ke pasukan RNF Yamaha ? Ternyata diakui sekitar 5 juta euro atau sekira Rp. 80 milyar. Itu dengan syarat utama bahwa nama withU diletakkan pada bagian depan nama tim.

BACA (JUGA) : Miguel Oliveira Protes ! Tuntut KTM Ubah Karakter RC16 Jika Ingin Kompetitif

“Saya memang tidak bisa menaikkan anggaran seperti halnya Petronas, itu jelas. Jumlahnya kurang lebih 5 juta euro, ”tegas Matteo Ballerin, CEO withU dalam sebuah wawancara dengan SpeedWeek. 

“Saya memberi tahu mereka anggaran saya dan bertanya apakah mereka akan menjadikan withU sebagai sponsor nama tim MotoGP untuk jumlah ini. Beginilah kisah ini dimulai untuk tahun berikutnya. Kami menemukan kesepakatan dalam dua hari. Hubungan saya dengan Razali sangat, sangat baik, “tambah Matteo Ballerin yang berusia 48 tahun. BB1

 

 

Facebook Comments

You May Also Like